Call Center CIMB Niaga 24 Jam

CIMB Niaga merupakan salah satu bank besar yang memiliki pelayanan yang baik dan banyak diandalkan oleh nasabah di tanah air. Tentu saja dengan adanya pelayanan yang lengkap, nasabah menjadi terbantu dan nyaman menabung maupun melakukan transaksi.

Sama halnya dengan bank Lain, bank CIMB Niaga juga memiliki layanan pengaduan Call Center CIMB Niaga. Di call center CIMB Niaga ini sobat bisa tanyakan apapun terkait layanan CIMB. Nah, sobat penasaran apa saja Call Center CIMB Niaga tersebut? Simak artikel ini hingga tuntas!.

Menghubungi Call Center CIMB Niaga via Telepon 24 Jam

Call Center CIMB Niaga

Call center CIMB Niaga yang pertama yang bisa sobat hubungi adalah contact layanan call center CIMB Niaga di nomor 14041, (berlaku untuk semua wilayan di Indonesia seperti Jogja, Jakarta, Tangerang, Palembang, dsb). Serta ada juga nomor +6221-29978888 untuk nasabah yang menghubungi dari luar negeri.

Silahkan sobat hubungi call center CIMB Niaga tersebut jika ada pertanyaan seputar layanan konvensional/syariah, pengaduan, complain tentang mesin atm yang bermasalah, tabungan gaji, finance, kritik/saran, atau apapun itu.

Lalu apakah untuk menghubungi / nelpon call center CIMB Niaga bebas pulsa? Seperti yang kami lihat, di situs resmi CIMB Niaga tidak mencantumkan keterangan bebas pulsa/gratis telepon ke call center CIMB Niaga. Jadi, sobat bisa persiapkan terlebih dahulu saldo pulsa agar nantinya pembicaraan penting tidak terputus.

Berapa besaran biaya yang dibebankan sebagai pulsa ke untuk menghubungi nomor call center CIMB Niaga 14041? Menurut beberapa situs salah satunya lifepal, berikut ini besaran biaya menghubungi Call center CIMB Niaga:

  • Untuk pengguna Telkomsel Simpati, akan dikenakan biaya Rp 1.800 per menit
  • Untuk pengguna XL, akan dikenakan biaya sebesar Rp 1.860 per menit.
  • Untuk pengguna Indosat, akan dikenakan biaya sebesar Rp 60 per menit.
  • Untuk pengguna Kartu AX, akan dikenakan biaya sebesar Rp 1.800 per menit
  • Untuk pengguna Axis, akan dikenakan tarif Rp 894 per menit
  • Untuk pengguna Tri, akan dikenakan tarif Rp 800 per menit
  • Untuk pengguna Smartfren, akan dikenakan tarif Rp 990 per menit.

Nah, kira-kira begitulah tarif yang dibebankan untuk nasabah yang ingin menghubungi call center CIMB Niaga. Untuk provider yang menghubungi call center CIMB Niaga dari luar negeri, kami belum dapat memastikan berapa besaran biaya/tarif yang dibebankan. Maka dari itu, isi pulsa terlebih dahulu ya!

Perlu dicatat, harga tersebut bisa saja berbada sewaktu-waktu tergantu ketentuan dari provider yang digunakan.

Apa Saja Informasi Yang di Dapatkan di Call Center CIMB Niaga 14041?

Nah jika sobat daritadi bertanya-tanya, kira-kira apa saja sih hal yang bis akita dapatkan jika menghubungi layanan call center CIMB Niaga/ phone banking 14041? Sedikit kami rangkum, berikut ulasannya:

  • Nasabah dapat mengetahui informasi seputar saldo dan mutasi 10 transaksi terakhir di rekening CIMB Niaga milik sobat. 
  • Nasabah bisa mengetahui informasi penolakan kliring maupun cek dan bilyet rekening giro.
  • Nasabah memungkinkan bisa mengakses informasi rekening pinjaman
  • Nasabah dapat melakukan pembayaran tagihan, seperti tagihan telepon, kartu kredit, Telkom, dan tv kabel.
  • Nasabah bisa melakukan pembelian pulsa isi ulang.
  • Nasabah memungkinkan bisa melakukan transfer ke rekening sendiri, sesama rekening CIMB Niaga, maupun rekening bank lain.
  • Nasabah bisa mengakses informasi kurs ataupun suku bunga.
  • Nasabah memungkinkan bisa mengubah informasi data pribadi seperti ubah PIN, alamat, maupun pemblokiran kartu debit maupun kartu kredit.

Perlu sobat ketahui, untuk penjelasan layanan CS CIMB yang barusan kami jelaskan ini dapat diakses nasabah CIMB Niaga. Namun dengan catatan, sobat sudah mendaftarkan nomor telepon ke pihak CIMB Niaga.

Untuk non-nasabah, tetap bisa menghubungi dan mendapatkan informasi lainnya seperti layanan apa saja yang akan di dapatkan nantinya jika menjadi nasabah, dan lain sebagainya. Jangan khawatir, Call center CIMB Niaga ini dapat sobat akses selama 24 jam.

Menghubungi Call Center CIMB Niaga via Surel

Call Center CIMB Niaga

Selain call center CIMB Niaga lewat telepon, layanan email/surel ini juga bisa sobat andalkan lho! Karena layanan ini juga terbuka selama 24 jam. Layanan ini bisa menjadi alternatif jika sobat tidak memiliki saldo pulsa yang cukup

Tentu saja, mudah sekali untuk menghubungi call center CIMB Niaga melalui email, berikut Langkah-langkahnya!

  • Pertama, silahkan sobat buka email di HP atau Laptop
  • Jika sudah, sobat bisa masukkan alamat tujuan Email 14041@cimbniaga.co.id
  • Setelah itu, masukkan subjek hal yang sobat ingin sampaikan (singkat saja)
  • Kemudian tulis isi pesan, sobat bisa tuliskan nama lengkap, nomor HP (jika sobat nasabah), dan hal ceritakan hal yang ingin disampaikan ke CS (customer services) CIMB Niaga. Sampaikan dengan detil agar pihak CS cepat menanggapi pesan yang sobat kirimkan
  • Setelah itu klik kirim
  • Selesai!

Itulah call center CIMB Niaga via email yang dapat sobat hubungi. Silahkan tuliskan pengaduan atau masalah apapun seperti tentang credit card, loan, nomor handphone berganti, asuransi, atau bahkan informasi loker (lowongan pekerjaan) dan lain sebagainya. Silahkan dihubungi ya!

Menghubungi Call Center CIMB Niaga Melalui Sosial Media

Call Center CIMB Niaga

Selain call center CIMB Niaga via telepon, dan surel, sobat juga bisa menghubungi CS mereka melalui Sosial media. Nah, CS CIMB Niaga sendiri siap melayani dan membantu dengan senang hati atas pertanyaan, permintaan serta pengaduan sobat terkait produk dan layanan melalui akun sosial media sebagai berikut :

  1. Facebook: CIMB Niaga
  2. Twitter: @cimbniaga
  3. Instagram : @cimb_niaga

Mengapa kami merekomendasikan sosial media? Karena sosial media CIMB Niaga sendiri cukup informatif. Hal ini bisa sobat manfaatkan. Silahkan sobat follow dan tanyakan seputar apapun baik melalui kolom komentar maupun melalui DM (Direct Message).

Catatan tambahan: Jika sobat menerima email mencurigakan atas nama CIMB Niaga, sobat silahkan meneruskannya ke 14041@cimbniaga.co.id dan segera hapus email tersebut. Harap perhatikan bahwa bank CIMB Niaga tidak akan pernah mengirim email yang meminta pelanggan untuk mengklik link yang diberikan di dalam email. Maka dari itu harap berhati-hati ya, karena banyak sekali modus penipuan/phising yang membahayakan nasabah.

Menghubungi Call Center CIMB Niaga Melalui Chat Web

Call Center CIMB Niaga

Layanan call center CIMB Niaga lainnya yaitu ada chat web. Layanan ini hadir sebagai bentuk kepedulian CIMB Niaga kepada nasabah agar turut mendapatkan informasi yang tepat. Nah, layanan ini kami rekomendasikan untuk sobat, karena selain mudah, sobat tidak memerlukan pulsa, cukup hanya terhubung dengan koneksi internet saja. Silahkan ikuti Langkah-langkahnya!

  • Pertama, sobat bisa buka browser di HP atau laptop milikmu
  • Selanjutnya masuk ke laman chat web call center CIMB Niaga di sini
  • Kemudian jika sudah masuk, klik tulisan “Hubungi Saya”
  • Lalu akan muncul form pengaduan, silahkan sobat masukkan pilihan layanan (phone banking, ATM Gallery, Rekening ponsel, aplikasi OCTO Mobile, dan sebagainya)
  • Setelah itu silahkan masukkan nama lengkap sobat, dan asal kota
  • Kemudian masukkan nomor kontak (HP/Telp.) yang masih aktif, agar CS bisa menghubungi sobat jika diperlukan
  • Lalu tak lupa juga masukkan alamat email milik sobat yang masih aktif
  • Kemudian masukkan pertanyaan (silahkan tulis pertanyaan apa saja)
  • Klik centang pada “I’m not a robot”
  • Klik centang juga jika sobat menyetujui kebijakan privasi dari CIMB Niaga
  • Setelah semua siap, silahkan klik Hubungi Saya
  • Selesai!

Itulah cara menghubungi call center CIMB Niaga melalui laman chat web. Cara ini sangat mudah dan bisa diandalkan, silahkan manfaatkan dan tanyakan hal yang sobat perlukan agar tidak keliru nantinya ya!

Informasi Tambahan Seputar Pengaduan

Informasi Tambahan Seputar Pengaduan CIMB Niaga

Di sini kami akan menjelaskan informasi tambahan seputar pengaduan yang kami rangkum langsung melalui situs resmi CIMB Niaga. Berikut ulasannya!

Apa yang harus saya siapkan saat menyampaikan pengaduan?

  • Identitas diri (KTP/Paspor)
  • Kronologis pengaduan
  • Data/dokumen pendukung seperti bukti transaksi, formulir sanggahan dan lain-lain
  • Nomor telepon pelapor / nasabah

Apa yang dilakukan Bank saat saya menyampaikan pengaduan?

  1. Menerima pengaduan yang Anda sampaikan
  2. Menyampaikan nomor pengaduan sebagai referensi Anda
  3. Memberikan solusi atas kesulitan yang Anda alami
  4. Memberikan informasi perpanjangan waktu apabila penanganan pengaduan Anda lebih dari 20 Hari Kerja
  5. Menyampaikan informasi bahwa pengaduan Anda telah terselesaikan

Sesuai dengan Peraturan OJK, nasabah yang tidak puas dengan penyelesaian pengaduan dapat menyampaikan kepada OJK untuk dilakukan fasilitasi, melalui:

  1. Surat tertulis kepada:
    Anggota Dewan Komisioner OJK dan Perlindungan Konsumen
    Menara Radius Prawiro Lantai 2. Komplek Perkantoran Bank Indonesia
    Jl. M.H. Thamrin No. 2 Jakarta 
  2. Hubungi layanan OJK di : 157
  3. Email ke: konsumen@ojk.go.id
  4. Online di: sikapiuangmu.ojk.go.id

Penyelesaian pengaduan melalui Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan

Apabila penyelesaian pengaduan yang diberikan oleh Bank tidak memenuhi harapan Nasabah, sesuai ketentuan OJK, Nasabah juga dapat melanjutkan proses penyelesaian pengaduan melalui Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK)

  1. Alamat: Wisma Mulia 2 Lt. 16, Jl. Gatot Subroto No.42, Jakarta Selatan 12710
  2. Telepon: 021-29600292
  3. e-mail: lapssjk@gmail.com

Khusus untuk ketidakpuasan penyelesaian pengaduan yang terkait dengan …

  1. Penerbitan instrumen pemindahan dana dan/atau penarikan dana
  2. Kegiatan transfer dana
  3. Kegiatan Alat Pembayaran dengan Menggunakan Kartu (APMK) 
  4. Kegiatan Uang Elektronik
  5. Kegiatan penyediaan dan/atau penyetoran Uang Rupiah

Anda dapat menyampaikannya kepada Bank Indonesia melalui saluran-saluran berikut ini :

  • Surat tertulis kepada :
    Dept. Pengembangan UMKM dan Perlindungan Konsumen
    Jl. MH. Thamrin No. 2 Gedung Tipikal Lt. 14 Jakarta 10350
  • Hubungi layanan BI : 1500 131
  • Email ke : bicara@bi.go.id

Aplikasi OCTO Mobile CIMB Niaga

Aplikasi OCTO Mobile CIMB Niaga

Sama halnya dengan bank-bank besar yang ada di tanah air, selain memiliki layanan call center CIMB Niaga, bank satu ini juga memiliki aplikasi yang sangat atraktif dan mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi maupun mendapatkan informasi. Apa saja fitur-fitur yang hadir di aplikasi ini?

Fitur-Fitur Menarik Mobile Banking CIMB Niaga

Sekarang, mengakses mutasi rekening, melakukan transaksi, dan mentransfer uang sudah bukan lagi hal yang sulit dan merepotkan untuk dilakukan. Berkat fitur-fitur canggih yang dimiliki mobile banking, dunia perbankan menjadi lebih mudah diakses. Apa saja fitur-fitur tersebut? Simak di bawah ini.

  1. Fitur Buka Rekening Pertama
    Sobat mau membuka rekening untuk yang pertama kali tapi tidak ingin mengantre lama dan membuang waktu di bank? Sobat bisa memanfaatkan mobile banking untuk melakukan hal ini. Cukup dengan mengunggah foto KTP dan NPWP, Sobat bisa membuka rekening pertama dengan mudah dan praktis.
  2. Buka Deposito dan Tabungan Berjangka
    Sama seperti membuka rekening pertama, deposito dan tabungan berjangka juga dapat dibuka dalam sekejap mata. Proses yang cepat dan akses yang mudah tentu akan membuat Sobat nyaman saat menggunakan fitur ini.
  3. Layanan Transfer yang Lengkap
    Berbekal mobile banking, Sobat bisa melakukan transaksi dengan metode apapun, mulai dari real-time, SKN (Sistem Kliring Nasional), dan RTGS (Real Time Gross Settlement). Tidak hanya itu, Sobat juga bisa transfer valuta asing ke dalam dan luar negeri melalui mobile banking.
  4. Isi Saldo untuk Berbagai Hal
    Sekarang, Sobat tidak perlu pergi ke tukang pulsa hanya untuk membeli pulsa atau mengisi paket data telepon genggam Sobat. Dengan menggunakan mobile banking, pulsa dan paket data dapat terisi dengan mudahnya. Biayanya otomatis terpotong dari saldo rekening Sobat. Selain itu, fitur ini juga dapat Sobat nikmati untuk mengisi saldo PLN dan e-wallet, seperti Gopay, OVO, dan Linkaja!
  5. Transaksi Mudah Kemanapun
    Waktunya bayar tagihan? Jangan khawatir karena sudah ada mobile banking yang bisa menjadi kawan setia Sobat untuk membayar kartu kredit, KTA (Kredit Tanpa Agunan), PLN, dan masih banyak lagi. Hadirnya mobile banking buat Sobat tidak lagi kena denda karena terlambat bayar tagihan.
  6. Penolong Ketika Kartu Debit Ketinggalan
    Apabila Sobat menggunakan mobile banking, kartu debit ketinggalan bukan lagi menjadi suatu masalah. Sobat bisa bertransaksi di merchant manapun hanya dengan scan QR yang terdapat di mobile banking. Selain itu, tarik dan setor tunai juga tetap dapat dilakukan meski tanpa kartu.
  7. Mudahnya Mengakses Mobile Banking
    Mobile banking memiliki tingkat keamanan yang dijamin tinggi sehingga Sobat tidak perlu gelisah saat menggunakannya. Tidak akan ada sembarang orang yang bisa membuka mobile banking milik Sobat sebab aplikasi ini dilengkapi dengan akses biometrik. Sobat bisa mengaturnya dengan memakai sidik jari atau Face ID.
  8. Atur Sendiri Tampilan Mobile Banking
    Supaya lebih menarik, kamu bisa mengubah tampilan mobile banking sesuka hatimu. Terdapat beberapa tema keren yang bisa kamu pilih dan ubah. Tidak hanya itu, kamu juga dapat mengotak-atik menu pilihan sesuai prioritas.

Bagaimana? Sangat berguna bukan fitur di dalam aplikasi OCTO Mobile CIMB Niaga ini? Di sini juga ada kontak call center CIMB Niaga. Semua layanan tersebut dapat sobat nikmati jika sobat memiliki mobile banking CIMB Niaga, OCTO Mobile. Dirancang layaknya Super App, OCTO Mobile menjadi one stop mobile financial solution yang dapat memenuhi kebutuhan finansial nasabah.

Silahkan sobat download aplikasinya melalui Google Play Store bagi pengguna Android, dan download melalui Apps Store bagi sobat pengguna iOS.

Bagaimana Cara Melakukan Pendaftaran Rekening Ponsel

  1. Satu nomor ponsel hanya berlaku untuk satu rekening.*
  2. Sobat bisa melakukan registrasi di cabang CIMB Niaga/Digital Lounge terdekat dengan membawa identitas diri yang masih berlaku (eKTP)
  3. Registrasi melalui OCTO Mobile
  4. Buat User ID dan password (OCTOMobile PIN) untuk transaksi

Untuk lebih lengkapnya, kami sudah bahas Tutorial Cara Daftar Rekening Ponsel CIMB Niaga. Silahkan Sobat baca untuk mendapatkan informasi lebih mendetail ya.

Kunjungi Situs Resmi CIMB Niaga

Kunjungi Situs Resmi CIMB Niaga

Jika sobat sudah mengetahui ulasan sebelumnya terkait aplikasi OCTO Mobile, dan informasi seputar pengaduan, namun sobat masih bingung atau kurang jelas, silahkan sobat kunjungi situs/website resmi bank CIMB niaga di www.cimbniaga.co.id/id/personal/index.

Di situs ini sangat lengkap, mulai dari informasi profil bank CIMB Niaga, produk atau layanan yang ada, kontak call center CIMB Niaga, promo terbaru, serta informasi berguna lainnya yang dapat sobat ketahui. Langsung saja sobat kunjungi ya!

Akhir Kata

Demikian ulasan tentang call center CIMB Niaga via Telepon 24 jam, via email, sosial media, dan laman chat web, serta informasi tentang aplikasi OCTO Mobile yang dapat kami sampaikan. Bagaimana? Sobat tidak kebingungan lagi bukan jika memiliki seputar pertanyaan, keluhan atau complain? Langsung saja hubungi kontak resminya! Semoga bermanfaat!.

Artikel Perbankan Lainnya :

FAQ

Berapa Nomor Call Center CIMB Niaga?

Call center CIMB Niaga yang pertama yang bisa sobat hubungi adalah contact layanan call center CIMB Niaga di nomor 14041, (berlaku untuk semua wilayan di Indonesia seperti Jogja, Jakarta, Tangerang, Palembang, dsb).

Apakah Call Center CIMB Niaga Bebas Pulsa?

Pada situs resmi CIMB Niaga tidak mencantumkan keterangan bebas pulsa/gratis telepon ke call center CIMB Niaga. Maka dengan begitu sobat bisa persiapkan terlebih dahulu saldo pulsa agar nantinya pembicaraan penting tidak terputus.

Nomor Call Center CIMB Niaga Luar Negeri?

Untuk Nasabah yang berada di luar negeri, terdapat nomor call center CIMB Niaga +6221-29978888 yang dapat sobat hubungi



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks