Cara Flash Redmi Note 3 MTK Matot

Cara Flash Redmi Note 3 (1)

Flash Redmi Note 3 MTK Matot – Salah satu cara ampuh yang biasa dilakukan untuk menghilangkan virus dan malware yang menyerang smartphone adalah flashing. Cara ini juga sangat efektif digunakan untuk mengatasi error, bootloop, serta  hardbrick alias mati total. Bahkan dengan metode flashing, sobat bisa mengembalikan dari Custom Rom ke original Rom.

Oleh karena itu, jika sobat merupakan pengguna Redmi Note 3 yang lagi mengalami kondisi mati total, metode flashing ini bisa sobat terapkan untuk mengatasi hal tersebut. Jika belum mengetahui caranya, sobat bisa mengikuti tutorial flash Redmi Note 3 MTK matot yang akan disebutkan pada postingan di bawah ini.

Penyebab Redmi Note 3 Hardbrick

Cara Flash Redmi Note 3 (1)

Redmi Note 3 yang mengalami hardbrick alias mati total bukanlah hal yang mengherankan. Kondisi seperti ini memang biasa terjadi ketika seseorang melakukan flashing. Alasan melakukan flashing tentu saja karena bawaan rom official ponsel ini adalah China Stable. Karena itulah, banyak pengguna Redmi Note 3 yang ingin merubah bawaan rom tersebut menjadi Global Stable.

Jika menggunakan rom bawaan, akan banyak sekali fitur aplikasi yang tidak bisa digunakan. Hal ini tentu akan mengurangi kenyamanan dan kebebasan kamu selaku pengguna smartphone yang ingin menggunakan perangkatnya dalam berbagai aktivitas dan kegiatan yang diinginkannya.  Selain itu, opsi bahasa yang tersedia hanya bahasa Inggris dan Mandarin, tidak tersedia bahasa Indonesia. Oleh karena itu, dibutuhkan flashing agar bisa menggunakan rom Global Stable.

Jika sobat terbiasa menggunakan bahasa Inggris atau China, tentu tidak akan kesulitan jika bahasa yang digunakan pada smartphone menggunakan salah satu dari kedua bahasa tersebut.  Tapi jika tidak terbiasa, tentu akan kerepotan sendiri. Nah, solusi yang bisa dilakukan untuk mengatasi hal ini adalah dengan menggunakan rom Global Stable.

Selain akibat flashing, Redmi Note yang matol juga bisa disebabkan oleh sistem operasi yang Corrupt, penginstalan TWRP yang salah serta masih banyak lagi. Nah, jika sobat mengalami kondisi seperti ini, apakah yang akan sobat lakukan? Jangan terburu-buru membawanya ke tempat service, karena sobat bisa mencoba langkah-langkah perbaikan dengan mengikuti cara flash Redmi Note 3 MTK matot yang akan disebutkan di bawah ini.

Detail Cara Flash Redmi Note 3 MTK Matot

Sudah disinggung di atas sebelumnya kalau salah satu penyebab Redmi Note 3 mengalami matol atau hardbrick akibat sistem operasi Android-nya mengalami error. Jika kondisinya seperti ini, perlu penanganan yang tepat, tidak boleh asal-asalan.

Karena kondisi ponsel tersebut sudah hardbrick, maka penanganan yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan metode test point. Artinya, sobat mau tidak mau harus membongkar Redmi Note 3 untuk menemukan titik tersebut.

Oh ya, metode test point ini nantinya juga bisa sobat gunakan pada Redmi Note 3 yang mengalami stuck pada mode Qualcomm USB 900e.

Alat-alat yang Perlu Dipersiapkan

Sebelum memulai cara flash Redmi Note 3 MTK matot menggunakan metode test point, sobat mesti mempersiapkan alat-alatnya terlebih dahulu. Dalam hal ini, alat-alat yang perlu dipersiapkan adalah sebagai berikut :

Obeng Kecil

Obeng kecil yang dimaksud di sini adalah obeng khusus untuk membongkar ponsel tersebut. Jika tidak punya, pinjam saja sama teman atau tetangga yang punya. Kalau tidak mau repot, gunakan saja benda-benda lain yang lancip dan seukuran dengan baut pada ponsel. Coba saja gunakan cutter atau pisau  dapur.

Kabel Tembaga

Kabel tembaga yang diperlukan bebas, karena nantinya hanya digunakan sebagai short contact.

PC atau Laptop Menggunakan Windows 7

Agar langkah-langkah flash Redmi Note 3 MTK matot nantinya bisa berjalan, kamu membutuhkan bantuan PC atau laptop yang menggunakan sistem operasi Windows 7. Jika PC atau laptop kamu menggunakan versi di atasnya, maka kamu harus menonaktifkan Driver Signature terlebih dahulu.

Kabel USB

Perlu diperhatikan bahwa kabel USB yang dibutuhkan di sini adalah yang original. Jika tidak memiliki yang originial, gunakan saja kabel data yang lain selama kualitas kabelnya bagus.

Bahan-bahan yang Dibutuhkan

Agar proses flash Redmi Note 3 MTK matot bisa berjalan, kamu masih membutuhkan tambahan bahan-bahan lainnya. Dalam hal ini bahan-bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut :

MiFlashTools versi 20170425

Bahan pertama yang kamu perlukan adalah MiFlashTools versi 20170425. Untuk MiFlash versi ini sudah include driver yang pastinya support dengan Windows 32bit dan 64bit. Dengan begitu, sobat tidak perlu repot-repot lagi untuk menginstal lagi drivernya.

Fastboot ROM Redmi Note 3 Pro

Bahan berikutnya yang perlu kamu persiapkan adalah Fastboot ROM Redmi Note 3 Pro. Tentu kamu perlu mengunduhnya terlebih dahulu. Setelah proses unduhan selesai, lakukan rename pada file yang berakhiran .tgz/tar tersebut menjadi .zip. Setelah itu lanjutkan dengan mengekstrak filenya dan taruh di folder yang mudah diingat.

Download Driver HS-USB QD Loader

Kamu juga membutuhkan bantuan Download Driver HS-USB QD Loader untuk menjalankan proses di atas. Oh ya, fungsi driver ini tidak lain untuk memudahan sobat masuk ke dalam mode EDL (Emergency Download Mode).

Minimal ADB dan Fastboot

Bahan lain yang juga perlu kamu persiapkan untuk fastboot command adalah Minimal ADB dan Fastboot.

Baca juga:

Langkah-Langkah Flash Redmi Note 3 MTK Matot

Setelah semua peralatan dan bahan-bahan yang disebutkan sudah sobat persiapkan, maka cara flash Redmi Note 3 MTK mato sudah bisa dijalankan. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Pertama, instal terlebih dahulu MiFlash tools di PC sobat.
  2. Lanjutkan dengan mengekstrak dan menginstal file HS-USB QD Loader. Klik  saja next sampai proses penginstalan selesai.
  3. Setelah itu, progress berlanjut ke pembongkaran Xiaomi Redmi Note 3 milik sobat. Caranya mudah kok, sobat hanya perlu melepaskan tutup baterainya.
  4. Karena terdapat fleksibel fingerprint pada tutup baterai, sobat mesti melepaskan socketnya terlebih dahulu agar tidak mengalami kerusakan.
  5. Setelah itu, sobat tinggal melanjutkan progressnya dengan membuka semua baut yang menempel pada motherboard / mesin. Hal ini perlu dilakukan agar titik test point yang ada dibelakang mesin tersebut bisa terlihat.
  6. Selanjutnya lepaskan socket baterai.
  7. Lanjutkan dengan menghubungkan Xiaomi Redmi Note 3 Pro sobat ke PC dengan menggunakan bantuan kabel USB original.
  8. Selanjutkan tinggal balik motherboardnya dan lakukan short contact pada titik test point dengan menggunakan bantuan kabel tembaga yang sudah kamu persiapkan sebelumnya.
  9. Untuk melakukan pengecekan, sobat bisa melihatnya di Device Manager tepatnya pada menu Port (COM&LPT) akan muncul Qualcom HS-USB QDLoader 9008 tanpa tanda pentung.
  10. Lanjutkan dengan membuka software MiFlash Tools, dan klik Refresh.
  11. Setelah Refresh, akan terdeteksi COM4. Angka di depan COM biasanya akan muncul berbeda, bisa COM2, COM3, COM5. Perbedaan itu tergantung PC atau laptop yang sobat gunakan.
  12. Lanjutkan progressnya dengan memasukkan ROM Fastboot Redmi Note 3 Pro. Caranya, sobat mesti mencarinya melalui menu Select. Jika sudah ketemu klik OK.
  13. Perhatikan menu yang ada di MiFlash Tool bagian paling bawah. Pastikan sobat mencentang menu Clean All. Tujuannya agar proses flashing benar-benar bersih dan bug pada ROM tersebut bisa diminimalisir.
  14. Lanjutkan dengan memilih FLASH. Secara otomatis proses penginstalan akan berjalan. Nah, sobat tinggal tunggu saja hingga selesai.
  15. Jika sudah, silahkan cabut ponsel sobat dari PC lalu coba nyalakan kembali.

Demikianlah langkah-langkah cara flash Redmi Note 3 MTK matot yang bisa sobat ikuti. Oh ya, perlu dicatat bahwa setelah semua langkah-langkah di atas selesai dilakukan dan sobat menghidupkan kembali ponsel tersebut, proses booting mungkin akan sedikit membutuhkan waktu. Jadi sobat mesti sabar menunggu.



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks