Cara Mengubah Satuan Ruler di Word Dengan Mudah!

Cara Mengubah Satuan Ruler di Word

Sobat AirMod! sedang ada tugas membuat laporan atau membuat pekerjaan sekolah atau kuliah di Microsoft Word? Namun barisnya tidak rapih karena tidak ada ukuran satuan ruler di word yang sesuai? Jangan panik, sobat bisa mengetahui cara mengubah satuan ruler di word dengan mudah dan cepat disini!

Ruler sendiri merupakan salah satu fitur option / tampilan yang terdapat pada microsoft terutama microsoft word. Fitur ruler sendiri berfungsi untuk mengatur atau menyelaraskan berbagai elemen yang ada dalam dokumen baik dari text, gambar, tabel, dan sebagainya. Hal ini bertujuan agar tulisan dan berbagai paragraf dapat tersusun secara terstruktur dan rapi.

Namun tidak jarang juga banyak pengguna yang bermasalah ketika menulis laporan ataupun tugas sekolah atau kuliah karena tulisannya tidak rapi. Hal ini umumnya terjadi karena si penulis tidak memperhatikan tata letak baris dengan saksama.

Hal ini bisa terjadi karena penulis tidak mengetahui fungsi ruler yang berisikan satuan jarak agar tulisan dapat mempunyai runutan yang baik. Di word sendiri pada umumnya secara pengaturan default menggunakan satuan inch. Namun di Indonesia umumnya menggunakan satuan centimeter. Nah ini menjadi masalah ketika format penulisan berbeda.

Daripada terus-terusan salah, sobat bisa mengubah satuan ruler di word dengan mudah, berikut langkahnya :

Cara Mengubah Satuan Ruler di Word

Cara Mengubah Satuan Ruler di Word
  • Pertama, silahkan sobat buka aplikasi Microsoft Word di Laptop atau komputer sobat
  • Jika sudah, sobat akan masuk ke halaman awal. Disini sobat bisa pilih Menu “File” di bar atas
  • Jika sudah, sobat akan dialihkan ke jendela File. Dan disini sobat dapat melihat berbagai opsi, langsung saja sobat klik “Option”.
  • setelah sobat masuk ke menu Option
  • Nah disini sobat bisa langsung Klik Advanced 
  • Setelah itu, sobat bisa gulir atau scroll ke bawah dan lihat pada Display
  • Di Display sini sobat bisa cari opsi Show Measurements in units of
  • Jika sudah ketemu, sobat AirMod silahkan ubah satuannya sesuai kebutuhan sobat seperti contoh gambar di atas.
  • Jika sekiranya sudah selesai, maka bisa klik OK.
  • Selesai!

Bagaimana? Sangat mudah buka cara mengubah satuan ruler di word? Silahkan sobat ikuti langkah-langkahnya ya!

Cara Menampilkan Ruler di Word

Cara Mengubah Satuan Ruler di Word

Lagi enak-enak menulis laporan atau pekerjaan dan kita break sebentar untuk istirahat, eh pas kita kembali ke word, ruler tersebut malah hilang. Ini tentu membuat beberapa pengguna panik dan kebingungan mengira wordnya error, bug, atau semacamnya, padahal ruler yang hilang wajar terjadi dan sobat dapat menampilkannya kembali.

Nah daripada panik dan tidak jelas begitu, sobat bisa langsung menampilkan ruler dengan langkah-langkah yang akan kami bagikan di bawah ini :

  • Pertama, silahkan sobat buka aplikasi Microsoft Word di Laptop atau komputer sobat
  • Jika sudah, sobat akan masuk ke halaman awal. Disini sobat bisa pilih Menu “View” di bar bagian atas
  • Jika sudah, sobat akan dialihkan ke menu view dan terlihat berbagai opsi salah satunya opsi Ruler.
  • Disini silahkan sobat dapat ceklis atau centang opsi Ruler”.
  • Berhasil, Ruler di word sobat muncul kembali!

Fungsi Ruler di Word

Jika sudah paham cara menampilkan ruler, alangkah baiknya sobat mengetahui fungsi dari fitur ruler ini Ruler sendiri menurut kami mempunyai kegunaan yang sangat begitu penting :

Contoh fungsi dan kegunaanya antara lain:

  • Membuat file dokumen menjadi rapi dan terstruktur
  • Dapat dengan mudah mengatur jarak, spasi dan juga tab agar paragraf menjadi rapi dan tidak terkesan acak-acakan
  • Dapat memberikan jarak otomatis, jadi pengguna tidak perlu repot mengubah jarak secara manual,
  • Dan sebagainya.

Cara Menampilkan Ruler Vertikal di Microsoft Word

Ruler sendiri bukan hanya yang berada di atas dengan posisi horizontal. Nyatanya kadangkala paragraf di word membutuhkan ruler vertikal lho agar tulisan dan baris per baris dapat mempunyai jarak yang sama dan sesuai. Bagaimana cara menampilkannya? Berikut langkah-langkahnya yang bisa sobat ikuti :

  • Pertama, silahkan sobat buka aplikasi Microsoft Word di Laptop atau komputer sobat
  • Jika sudah, sobat akan masuk ke halaman awal. Disini sobat bisa pilih Menu “File” di bar atas
  • Jika sudah, sobat akan dialihkan ke jendela File. Dan disini sobat dapat melihat berbagai opsi, langsung saja sobat klik “Option”.
  • setelah sobat masuk ke menu Option
  • Nah disini sobat bisa langsung Klik Advanced 
  • Setelah itu, sobat bisa gulir atau scroll ke bawah dan lihat pada Display
  • Di Display sini sobat bisa cari opsi “Show vertical ruler in print layout view”
  • Jika sudah ketemu, sobat AirMod silahkan  centang atau ceklis opsi tersebut
  • Jika sekiranya sudah selesai, maka bisa klik OK.
  • Kemudian sobat bisa masuk ke menu View di bgian bar atas
  • Silahkan sobat pilih opsi vertical
  • Selesai!

Ketahui juga Cara Membuat Garis Tepi Di Microsoft Word dengan mudah untuk membuat berbagai tepian ketika menulis.

Akhir Kata

Diatas adalah cara mengubah satuan ruler di word, cara menampilkan ruler di word, fungsi ruler sendiri, serta cara menampilkan ruler vertikal yang bisa sobat ikuti langkah-langkahnya. Bagaimana? Tentunya sangat mudah bukan?

Selamat mencoba! 😊



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks