Gadget  

LG G8X ThinkQ Ponsel dengan Dual Layar yang Bisa Dilepas

LG G8X ThingQ
LG G8X ThingQ hadir dengan DualScreen ( image via gsmarena.com)

Di ajang IFA yang sedang berlangsung di Berlin, LG memperkenalkan smartphone terbarunya bernama G8X ThinQ, ini adalah pembaharuan dari tipe G8, namun dengan konsep yang sama seperti V50 ThinkQ yang hadir dengan DualScreen (layar tambahan) Ponsel layar lipat dengan konsep dapat dilepas.

G8X ini hadir dengan tampilan yang lebih besar dari G8,dengan ukuran sebesar 6,4 inci. Layarnya hadir dengan mengugnakan teknologi panel OLED dan terdapat sidik jari pada bagian layarnya. Kabarnya G8X ini akan bernama V50S di negara Korea Selatan.LG G8X ThinkQ Ponsel dengan Dual Layar yang Bisa Dilepas

Pada bagian depan juga terdapat kamera depan dengan sensor 32MP Quad Bater menggantikan sensor 8MP yang ada pada G8. Pada bagian belakang terdapat dual kamera dengan konfigurasi sensor utama 12MP regules (sensor 1,5,5 “, ukuran piksel 1,4μm, bukaan f / 1,8, PDAF piksel ganda, OIS) dan sensor sudut lebar 13MP (1 / 2,8”, 1,0μm, f / 2.4, fokus tetap) yang juga mencakup pengambilan gambar seluas 136 derajat.

Sayangnya LG G8X hanya mendapatkan dukungan chip prosesor Snapdragon 855 bukan yang terbaru yaitu 855 plus. Prosesor tersebut disandingkan dengan RAM 6GB dan penyimpanan internal sebesar 128GB. Jika masih kurang ponsel ini juga mendapatkan slot microSD.

G8X hadir dengan jack headphone dan juga QuadDAC pada bagian belakangnya. Untuk kapasitas baterai sebesar 4.000mAh. Belum ada informasi berapa daya kecepatan pengisian yang akan didapatkan pada ponsel ini.

Mendapatkan Fitur Daya Tahan yang Tinggi

LG G8X hadir dengan fitur untuk pelindungan yang cukup baik. Ponsel ini dibekali dengan Gorilla Glass 6 pada bagian depan dan belakangnya. Selain itu G8X juga dibekali dengan sertifikasi IP68 dan juga standar MIL-STD 810G.

LG memperkenalkan versi baru dari overlay Android in-house-nya. Antara muka LG UX 9.0 memiliki bentuk yang jauh lebih bersih dan sederhana, ikon yang lebih berani dan mode gelap bawaan. G8X akan diluncurkan pada Android 9 Pie.

Hadir dengan Dua Layar

LG G8X ThinkQ Ponsel dengan Dual Layar yang Bisa Dilepas

LG G8X hadir dengan dual layar, layar kedua berukuran 6,4 inci. Sebenarnya yang kedua ini adalah penutup dari layar utama (flip case) perangkat ini juga memiliki takik yang sama, pada bagian sisi layar lainnya hadir dengan layar OLED monokrom 2,1 inci.

Dengan adanya DualScreen ini kemampuan layar dapat membuka dua aplikasi secara berdampingan dan hadir dengan keyboard yang besar. Yang terpenting pengguna dapat melepas layar penutup untuk tidak digunakan.

Layar tambahan tersebut tidak memiliki baterai sendiri, sehingga baterai diambil dari telpon utama dengan cara menghubungkan ke pin pogo yang ada pada casing di layar keduanya. Dengan menggunakan DualScreen akan menambahkan berat 134 gram, G8X tanpa layar kedua sendiri sudah memiliki berat 192 gram jadi akan menambahkan bobot yang lumayan ya.

Spesifikasi Lengkap LG G8X ThingQ

  • Bodi: Rangka aluminium dengan Gorilla Glass 6 di depan dan belakang. 159.2×75.8×8.4mm, 192g. Sesuai MIL-STD-810G (14 kategori tes); IP68 dinilai tahan debu dan air.
  • Layar: 6,4 “FullHD + OLED; rasio aspek 19,5: 9 dengan takik tetesan air, 403ppi; dukungan HDR 10.
  • Kamera: Utama: sensor 12MP, 1/5,55 “, ukuran piksel 1,4μm; bukaan f / 1,8, lensa FOV 78 derajat, panjang fokus 25mm. Panjang fokus, OIS, dual pixel PDAF. Sudut sudut ultra lebar: 13MP, 1 / 2,8 “sensor, ukuran piksel 1,0μm; bukaan f / 2.4, lensa FOV 136 derajat, setara 16mm. panjang fokus, fokus tetap.
  • Kamera selfie : sensor 32MP, 1 / 2,8 “, ukuran piksel 0,8 μm, bukaan f / 1.9, lensa FOV 79 derajat, fokus tetap.
  • Chipset: Snapdragon 855, prosesor octa-core (1×2.84 GHz Kryo 485 & 3×2.42 GHz Kryo 485 & 4×1.8 GHz Kryo 485), Adreno 640 GPU.
  • Memori: 6GB RAM; Penyimpanan 128GB; slot microSD.
  • OS: Android 9.0 Pie dengan LG UX.
  • Baterai: 4.000 mAh Lithium Polymer (disegel); Pengisian Cepat 3.0 / Pengiriman Daya pengisian cepat; Qi pengisian nirkabel cepat.
  • Konektivitas: LTE-A, USB Type-C; Wi-Fi a / b / g / n / ac; GPS; Bluetooth 5.0; Radio fm.
  • Lain-lain: Pembaca sidik jari di bawah tampilan; Hi-Fi Quad DAC; Jack headphone 3.5mm; speaker stereo.
  • DualScreen: Snap opsional pada tampilan sekunder: 6.4 “FullHD + OLED (sama seperti yang utama), 165.9×84.6×15.0mm, 134g, tanpa baterai.

Harga dan Ketersediaan LG G8X ThinQ

Saat ini kami belum mengetahui harga dari LG G8X ThinQ. Diperkirakan harga dari G8X ThinkQ ini akan sama mahalnya dengan LG V50 ThingQ 5G. Selain itu kami juga belum mengetahui tanggal pasti dari perilisan smartphone ini, namun beberapa sumber mengatakan ponsel ini akan datang sebelum akhir tahun. Tapi jika ada informasi lebih lengkapnya, kami akan menginformasikannya di laman ini!

Baca juga:

  • Samsung Galaxy Fold – Spesifikasi, Harga dan Ketersediaan
  • LG UltraGear Nano IPS Monitor Gaming Tercepat Di Dunia

Sumber : GSMArena



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks