Mengenal Fitur Google My Activity yang Tak Banyak Diketahui Pengguna

My Activity

Kehadiran fitur layanan bernama My Activity diklaim dapat mengintegrasikan berbagai fitur tersebut untuk dapat membantuGoogle dalam memproyeksikan keinginan pengguna.

Kendati demikian, bagi Sobat di rumah yang mungkin belum terlalu mengenal fitur layanan ini tentunya ingin tahu informasi lebih lengkapnya, bukan? Maka dari itulah, di artikel berikut akan kita ulas dari mulai pengertian, fungsi dan juga cara menggunakan fitur layanan aktivitas Google tersebut.

Sekilas Pengertian Tentang Fitur Google My Activity

Google My Activity

Seperti halnya namanya, fitur My Activity yang disediakan oleh Google ini merupakan salah satu layanan terbaik yang diberikan untuk dapat memudahkan dalam merekam aktivitas para pengguna. Yang mana, rekam jejak / aktivitas tersebut bukan hanya direkam dari satu perangkat saja, namun bisa dari berbagai perangkat.

Hal ini wajar lantaran setiap akun Google Gmail yang dibuat oleh pengguna dan nantinya digunakan untuk masuk ke dalam suatu perangkat akan langsung didata oleh pihak Google dalam mendeteksi jejak digitalnya.

Bisa kita ambil contoh disini, bahwa pada saat Sobat nantinya membuka suatu situs streaming di aplikasi YouTube, membuka peta lokasi di Maps, belanja barang-barang secara online dan bahkan menghapus foto di galeri ponsel sekalipun akan langsung didata oleh Google.

Nantinya, data yang sudah dikumpulkan ini akan masuk ke Google History dan Sobat bisa langsung melihatnya melalui fitur layanan aktivitas Google yang satu ini.

Selain itu, fitur layanan ini secara default nantinya akan tampil dalam rentang waktu tertentu. Jadi dalam hal ini, Sobat nantinya bisa melihat aktivitas apa saja yang dilakukan di perangkat yang digunakan dalam waktu satu hari terakhir, tujuh hari terakhir ataupun data dengan mengatur tanggal yang Sobat inginkan.

Adapun data digital pengguna yang sudah dikumpulkan Google ini nantinya akan langsung dibuat algoritma yang super canggih di fitur aktivitas Google sehingga bisa menyuguhkan rekomendasi konten yang jauh lebih profesional.

Sebab ketika nantinya rekomendasi konten sudah sesuai dengan preferensi pengguna, maka Sobat akan merasa betah berlama-lama menggunakan semua fitur yang Google tawarkan. Dengan demikian, maka pihak Google pun akan dapat membuat dan pastinya mengembangkan fitur terbaru yang sesuai dengan kebutuhan pasar.

Apa Fungsi / Kegunaan Utama Fitur Layanan Aktivitas Google?

Apabila tadi kita sudah membahas sekilas mengenai pengertiannya, maka kini saatnya bagi Sobat untuk tahu seputar fungsi / kegunaan utama dari fitur layanan My Activity Google yang satu ini.

Pada dasarnya, penggunaan fitur layanan ini memiliki fungsi / kegunaan utama untuk mempermudah para pengguna dalam melihat semua informasi penting mengenai apa saja yang dikumpulkan Google dari pengguna selama bertahun-tahun. Lalu apa saja kira-kira yang bisa Sobat temukan ketika menggunakan fitur layanan aktivitas Google yang satu ini?

Di dalam fitur My Activity Google ini, Sobat nantinya akan melihat aktivitas dari berbagai produk Google yang ditawarkan. Yakni mulai dari Search, Maps, Shopping, YouTube, Play, Image Search sampai dengan layanan bantuan setiap kali Anda akan mengunjungi halaman Bantuan Google.

Pihak Google umumnya menggunakan data pengguna dalam 2 cara, yakni dengan meningkatkan pelayanan untuk masyarakat umum (menggunakan data lokasi ponsel pengguna untuk memperoleh informasi pola lalu lintas saat ini) dan untuk memberikan pengalaman yang lebih pribadi (pencarian autocomplete).

Kendati demikian, Sobat bisa dengan mudah menghapus apa saja dan segala sesuatu dari halaman fitur aktivitas Google lantaran pada dasarnya Google tidak menggunakan data pengguna untuk menyesuaikan pengalaman Google pengguna.

Meskipun demikian, mungkin saja Sobat nantinya hanya akan melihat terjadinya penurunan kegunaan dari beberapa layanan My Activity Google jika saja Sobat menghapus bagian penting dari aktivitas yang dilakukan tersebut. Jadi, ada baiknya Sobat mempertimbangkan segala sesuatunya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk menghapus sesuatu di fitur layanan aktivitas Google.

Baca juga: Tutorial Mengenai Cara Menghapus Riwayat Pencarian Google

Bagaimana Cara Menggunakan Fitur Layanan Aktivitas Google?

Jika kita berbicara seputar cara menggunakan fitur layanan My Activity Google yang satu ini sudah pasti sangatlah mudah dilakukan. Ini dikarenakan, Sobat tidak perlu lagi melakukan proses unduhan dan penginstalan aplikasi tambahan di perangkat tertentu. Apalagi penggunaan fitur layanan ini bisa dilakukan berbagai cara yang bisa Sobat pilih sesuai dengan keinginan.

Seperti misalnya dengan menggunakan aplikasi Google ataupun dengan menggunakan situs web browser saja. Untuk mengetahui kedua perbedaan dari penggunaan fitur layanan aktivitas Google tersebut, Sobat bisa menyimak penjelasan lebih lengkapnya di bawah ini.

1. Cara Menggunakan Fitur Layanan Aktivitas Google Via Aplikasi Google

Salah satu cara mudah dalam menggunakan fitur layanan aktivitas Google yang bisa Sobat pilih yakni dengan cukup menggunakan aplikasi Google yang ada di perangkat yang digunakan. Dimana untuk langkah-langkah penggunaan fitur layanannya bisa dilihat berikut ini.

  • Langkah pertama yang perlu Sobat lakukan yakni dengan membuka aplikasi Google yang terpasang di perangkat yang Sobat gunakan.
  • Setelah itu, silahkan ketuk di bagian ikon Profil Sobat yang berada di bagian sudut kanan atas.
  • Nanti di bagian bawah akun yang Sobat pilih, ketuk bagian tombol “Kelola Akun Anda”. Pada tampilan versi terbaru aplikasi Google, tombol “Kelola Akun Google Anda” biasanya disebut dengan “Akun Google”.
  • Jika sudah, maka silahkan Sobat lanjutkan prosesnya dengan mengetuk pada tab “Data & Privasi” yang berada di bagian atas layar.
  • Langkah terakhir, Sobat hanya tinggal menggulir ke bawah ke bagian pengaturan “Riwayat” dan ketuk pada bagian tombol “Aktivitas Saya”.

2. Cara Menggunakan Fitur Layanan Aktivitas Google Via Situs Web Browser

Selain melalui aplikasi Google, menggunakan fitur layanan aktivitas Google juga bisa Sobat lakukan dengan menggunakan situs web browser.

Yang mana, cara ini juga tidak kalah mudah dengan menggunakan aplikasi Google. Adapun untuk tata cara menggunakan fitur layanan aktivitas Google dengan menggunakan situs web browser bisa Sobat ikuti panduannya di bawah ini.

  • Cara menggunakan fitur layanan aktivitas Google dengan menggunakan situs web browser yang perlu Sobat lakukan yakni cukup kunjungi halaman utama “Aktivitas Saya” yang ada di web browser favorit Sobat.
  • Setelah itu, tinggal buka bagian menu pengaturan browser Sobat (menu tiga titik) baru kemudian ketuk “Tambahkan” ke layar “Beranda” untuk membuat pintasan. Perlu Sobat ketahui, bahwa untuk fitur pintasan ini sendiri umumnya hanya bisa berfungsi dengan Google Chrome dan web browser lain yang sudah didukung.
  • Jika Sobat telah melakukan pengaturan tersebut, maka silahkan tinggal ketuk “Tambahkan”.
  • Terakhir, tinggal ketuk lagi bagian tombol “Tambahkan” ke layar “Beranda” untuk menempatkan ikon di layar “Beranda” Sobat. Atau bisa juga dengan menekan lama ikon pintasan dan meletakkannya dimana saja sesuai dengan keinginan Sobat di layar “Beranda”.

Demikianlah tadi informasi lengkap yang bisa Sobat ketahui dan pahami seputar fitur layanan My Activity dari mulai pengertian, fungsi sampai dengan cara menggunakannya yang bisa dilakukan dengan gampang.



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ikuti Kami di WhatsApp Channel

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks