Seperti yang kita ketahui, pemerintah sudah beberapa tahap meluncurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) dan sekarang ini sudah diumumkan untuk tahap ke-7. Dan pihak penerima BSU akan mendapatkannya melalui PT Pos Indonesia melalui aplikasinya bernama Pospay apk BSU.
Sebagai informasi, jika sobat adalah penerima BSU, sobat wajib mengetahui apa sebenarnya Pospay tersebut dan bagaimana cara daftar dan menggunakannya.
Apa itu Pospay apk?
Pospay apk adalah aplikasi yang dikeluarkan oleh PT Pos Indonesia, ini adalah aplikasi dompet digital milik perusahaan BUMN jasa pengiriman.
Layaknya dompet digital lainnya, Pospay bisa digunakan oleh penggunanya untuk melakukan transaksi baik pembayaran tagihan bulanan seperti PLN, IndiHome dan lain sebagainya.
Selain itu pengguna juga bisa mendapatkan informasi terkait layanan dari Pos Indonesia, seperti tracking status pengiriman, pembayaran dan lain sebagainya.
Nah karena Pos Indonesia adalah perusahaan yang ditunjuk langsung untuk penyaluran BSU oleh pemerintah, jadi penerima BSU tersebut bisa langsung melakukan pengecekan di aplikasi Pospay yang dapat di unduh melalui Google Play.
Selain melalui aplikasi, penerima BSU juga bisa melakukan pengecekan di bsu.kemnaker.go.id dan bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.
Pospay bisa disebut juga sebagai rekening Giropos yang merupakan layanan Giropos yang juga berfungsi sebagai transaksi keuangan Pos Indonesia.
Tentu saja tujuan dari aplikasi untuk mempermudah transaksi keuangan Pos, jadi pengugnanya tidak perlu repot untuk datang ke cabang kantor pos terdekat.
Sebagai informasi saja, Pos Indonesia sudah memiliki 4.800 kantor pos dan 40.000 AgenPos di seluruh Indonesia loh.
Download Pospay Apk
Untuk sobat yang ingin download POspay Apk, kami sangat menyarankan sobat untuk dapat download melalui Google play karena dijamin keamanannya. Selain itu cara instal aplikasi melalui Play Store sangatlah mudah.
Download Pospay apk versi lama
Tapi jika sobat membutuhkan aplikasi Pospay apk versi lama, sobat bisa unduh di layanan pihak ke-tiga seperti apkpure dan lainnya, atau untuk mempermudah sobat, silahkan cek link download beberapa versi lama di bawah ini.
Versi | Size | Developer | Link |
2.10.5 | 66MB | Pos Indonesia | Download di sini |
2.10.4 | 66MB | Pos Indonesia | Download di sini |
2.10.3 | 66MB | Pos Indonesia | Download di sini |
Fitur Pospay Apk
Nah untuk detail fitur dari aplikasi PosPay, sobat bisa melihat secara detailnya di bawah ini.
- Bayar Tagihan.
Fitur unggulan pertama adalah dapat digunakan untuk membayar tagihan cicilan, misal tagihan PLN, BPJS, IndiHome dan lain sebagainya - Melakukan Transfer.
Bisa digunakan untuk mengirimkan uang secara realtime melalui weselpos. - Manajemen Keuangan.
Selain transaksi, aplikasi juga bisa untuk manajemen keuangan, misal untuk menyimpan dana di rekening Giropos. - Sudah Mendukung QRIS.
Nah asiknya aplikasi Pospay juga sudah mendukung QRIS, jadi lebih mudah lagi untuk bertransaksi dimana saja yang sudah mendukung pembayaran QRIS.
Akhir Kata
Bagaimana apakah sobat sudah mengetahui fungsi dari aplikasi Pospay Apk ini? Jadi tunggu apalagi jika sering berkaitan dengan Pos Indonesia, ada baiknya menggunakan aplikasi ini.
Jika sobat terkendala sobat bisa menghubungi call center Pos Indonesia untuk mendapatkan bantuan Subsidi Upah.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.