Shopee PayLater Penjelasan Lengkap Dan Cara Aktivasinya!

Shopee PayLater – Bicara tentang berbelanja melalui e-commerce, nampaknya sudah menjadi hal yang biasa bagi masyarakat Indonesia. Bagaimana tidak, menjamurnya e-commerce di Indonesia membuktikan bahwa pangsa pasar Indonesia itu besar. Namun akibat persaingan yang begitu sengit, beberapa E-commerce pun tutup atau merger. Salah satu e-commerce yang masih bertahan dan menjadi raksasa saat ini yaitu Shopee.

Siapa yang tidak kenal aplikasi Shopee ? aplikasi yang sering muncul di iklan televisi maupun sosial media ini membantu para wirausaha untuk memasarkan barangnya dengan efektif, dan membantu konsumen mencari barang dengan mudah. Aplikasi yang pernah di iklankan oleh Black Pink dan Ronaldo ini mengeluarkan fitur-fitur terbaru yang tidak dimiliki oleh aplikasi serupa lainnya, salah satunya fitur Shopee Paylater.

Pernah mendengar bukan fitur andalan satu ini? untuk lebih jelasnya, sobat bisa simak ulasannya dibawah ini!

Tentang Shopee Paylater

penjelasan tentang shopee paylater

Shopee Paylater sendiri merupakan sebuah fitur layanan andalan yang baru-baru ini diluncurkan, fitur ini sendiri berfungsi sebagai pemberian dana pinjaman kepada pengguna dengan saldo limit hingga Rp.750.000 (untul limit pengguna baru). Dan limit pinjaman berubah-ubah sesuai waktu dan performa pengembalian dana oleh pengguna.

Disini Shopee Paylter dapat memberi pinjaman cepat untuk berbelanja dengan bebas sampat batas limit, dan untuk pembayaran dalam 1 bulan tidak yang dikenakan bunga kecil dengan fasilitas cicilan 2 dan 3 bulan tanpa memerlukan kartu kredit.

Nantinya penggua bisa mengajukan penambahan limit sekali untuk ShopeePayLater. Disini tidaak dibatasi berapa jumlah minimum untuk berbelanja dengan Shopee Paylater, maka pengguna bisa bebas berbelanja.

Syarat dan Ketentuan Membuka Shopee PayLater

syarat dan ketentuan mengaktifkan Shopee Paylater

Bagi sobat pengguna Shopee yang ingin membuka fitur ini, sobat bisa simak persyaratan untuk pengguna yang ingin mengaktifkan fitur Shopee paylater ini berikut ini :

  • Sudah memiliki akun Shopee
  • Berusia Minimal 17 Tahun
  • Memiliki KTP Yang Aktif
  • Sobat berkewarga negaraan Indonesia (WNI)
  • Sobat tidak boleh mengubah metode pembayaran & membatalkan pesanan selama pengajuan penambahan limit sedang diproses.
  • Sobat tidak bisa menggunakan ShopeePayLater untuk membeli produk dari kategori Voucher
  • Sobat tidak bisa menggunakan ShopeePayLater untuk membeli produk dari Produk Digital.

Fitur Shopee Paylater

Nah Shopee PayLater memiliki beberapa keunggulan untuk belanja di Shopee, dengan informasi sebagai berikut:

  • Mendukung pinjaman dana mulai dari Rp 500 ribu sd Rp 15 juta
  • Tenor cicilan: 1, 2, 3, 6 dan 12 bulan
  • Dapat memilih tanggal jatuh tempo tagihan, seperti tanggal 5, 11, bahkan tanggal 25 setiap bulannya.
  • Pengguna dapat peningkatan limit pinjaman (Disesuaikan dengan performa pelunasan pengguna)
  • Suku Bunga Kredit cukup bersaing
  • Tidak perlu kartu kredit
  • Praktis melakukan pembayaran, hanya tinggal scan barcode

Itulah beberapa keunggulan Shopee PaylLater yang akan sobat dapatkan.

Cara Aktivasi Shopee PayLater

Cara daftarnya tergolong mudah, walau mudah kami akan menjelaskan secara singkat agar sobat tidak bingung. Berikut penjelasannya :

  • Pertama, sobat bisa buka aplikasi Shopee
  • Jika belum memiliki akun Shopee, buat akun terlebih dahulu
  • Setelah itu, klik ikon dompet dengan tulisan Shopee Paylater di sisi atas beranda
  • Klik tombol “aktifkan sekarang”
  • Silahkan baca terlebih dahulu informasi yang muncul tentang fitur ini
  • Klik lanjut
  • Isi data yang diminta seperti nama lengkap, alamat, nomor KTP, dan sebagainya
  • Klik verifikasi
  • Tunggu hingga proses verifikasi berhasil
  • Klik ajukan pinjaman dana
  • Selesai! Maka sobat berhasil mengaktivasi fitur Shopee Paylater 

Lebih lengkap cara aktivasi Shopee PayLater Sobat bisa melihatnya di halaman ini.

Cara Menggunakan Shopee PayLater

Nah setelah sobat selesai memverifikasi Shopee Paylater dan sudah disetujui, sobat bisa simak langkah-langkah menggunakannya agar tidak keliru :

  • Pertama, silahkan sobat Pilih Shopee PayLater sebagai metode pembayaran.
  • Selanjutnya sobat bisa klik Konfirmasi.
  • setelah itu pilih opsi Buat Pesanan
  • Dan silahkan sobat masukkan PIN ShopeePay.
  • Setelah sobat mengaktifkan ShopeePay, maka PIN SPayLater akan sama seperti PIN ShopeePay sobat.
  • Namun jika sobat belum mengaktifkan ShopeePay, sobat bisa mendapatkan Kode Verifikasi (OTP) yang dikirim oleh Shopee.

Note : Jangan pernah memberikan Kode Verifikasi (OTP) kepada siapa pun.

  • Maka Pembayaran sobat akan dikonfirmasi secara otomatis.
  • Selesai!

Cara Melakukan Pembayaran Tagihan

Jika sobat sudah mencapat batas waktu pembayaran, namun sobat bingung bagaimana caranya, berikut kami berikan informasinya :

  • Pertama, sobat bisa ,asuk ke halaman saya di aplikasi Shopee
  • Lanjutkan dengan klik Shopee PayLater
  • Kemudian, sobat bisa klik “Tagihan Saya
  • Maka akan muncul informasi detail tagihan yang sobat harus bayarkan
  • Kemudian silahkan lakukan pembayaran dengan klik “Bayar Sekarang”
  • Selesai!

Note :

Untuk rincian tagihan akan muncul secara otomatis setiap tanggal sebagai berikut :

  • Tanggal 25: Perlu dibayar paling lambat tanggal 5.
  • Tanggal 1: Perlu dibayar paling lambat tanggal 11.
  • Tanggal 15: Perlu dibayar paling lambat tanggal 25.

Bunga dan Biaya

Tentu seperti pada umumnya, Shopee Paylater menerapkan bunga pada setiap Cicilan di SpayLater. Berikut informasinya :

  • Bunga sebesar 2.95% dan mulai berlaku per tanggal 28 April 2020. Suku bunga ini dapat berubah sewaktu-waktu.
  • Biaya penanganan 1% per transaksi jika membayar dengan SPayLater.
  • Biaya denda 5%, apabila terjadi keterlambatan pembayaran.

Itulah informasi mengenai bunga dan biaya lainnya. Jika dilihat memang bunga tersebut sangat kecil, namun jika dirasakan dan terlambat membayar, maka bunga akan semakin besar dan membuat tagihan makin membengkak.

Note: Perlu dipehatikan hunga dan biaya bisa saja berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan Shopee, jadi sebaiknya Sobat bisa menanyakannya langsung ke call center Shopee.

Kekurangan Dan Risiko Yang Di dapat Jika Menggunakan Shopee PayLater

resiko dan kekurangan menggunakan shopee paylater

Berikut adalah ulasan tentang kekurangan dan risiko jika sobat tetap menggunakan Shopee Paylater. Berikut ulasannya :

  • Besaran bunga yang beda antara saat checkout dan saat pembayaran; ini dikeluhkan oleh beberapa pengguna.
  • Ada biaya admin tambahan; tentu dengan adanya bunga ditambah biaya admin tambahan, maka pembayaran akan melebihi dari harga barang aslinya.
  • Risiko jika tidak membayar tepat waktu; Jika tidak membayar tepat waktu, selain bunganya yang membengkak, sobat juga akan terus-terusan ditelepon untuk ditagih pembayaran secepatnya.
  • Risiko penyalahgunaan; ini yang cukup dikhawatirkan banyak pengguna, bagaimana tidak? jika perangkat atau akun kita tidak kita amankan lebih, maka bisa-bisa terjadi penyalahgunaan akun dimana saldo akan terkuras dan hutang membesar
  • Paylater tidak bisa dinonaktifkan; ini yang menjadi kekhawatiran pengguna. Pasalnya selama akun sobat tidak sobat hapus, maka akun juga tidak ikut terhapus atau ternon-aktifkan. Maka dari itu, sebaiknya sobat pertimbangkan dan berpikir dua kali sebelum benar-benar ingin mengaktifkan PayLater.

Rekomendasi Artikel Terkait Shopee

Nah selain membahas Shopee Paylater ini, kami juga sudah mempublikasikan beberapa artikel terkait Shopee yang semoga saja bisa menambahkan pengetahuan sobat. Berikut daftar artikelnya :

FAQ

Berapa bunga Shopee PayLater ?

Bunga sebesar 2.95% dan mulai berlaku per tanggal 28 April 2020. Suku bunga ini dapat berubah sewaktu-waktu. Biaya penanganan 1% per transaksi jika membayar dengan SPayLater. Biaya denda 5%, apabila terjadi keterlambatan pembayaran.

Apa yang terjadi jika shopee paylater tidak digunakan ?

Sobat tidak akan kena tagihan sama sekali selama tidak menggunakan pembayaran shopee paylater.

Bagaimana cara menambahkan limit pinjaman Shopee Paylater?

Pemberian limit tergantung dari apa pekerjaan yang kamu masukan saat mendaftar. Sobat bisa mengajukan limit hingga Rp.1.800.000,- dengan cara masuk ke halaman Shopee Paylater kemudian klik tombol AJUKAN.

Akhir Kata

Itulah penjelasan tentang Shopee Paylater, cara daftar dan cara menggunakannya. Bagaimana? Sudah cukup jelas bukan? Dengan begitu, semoga artikel ini bisa menjadi pertimbangan sobat ingin menggunakan fitur ini atau tidak. Semoga bermanfaat!



Dapatkan berita teknologi terkini dari AndroidPonsel.com, pusat info tech paling update! Ikuti kami di Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks