Gadget  

OPPO A11k Harga 1 Jutaan Dua Kamera Belakang dengan MediaTek Helio P35

Harga OPPO A11k

Sekarang ini mencari hp Android di harga 1 jutaan bukan suatu hal yang sulit, karena semua vendor ponsel mempunyai varian produk yang menyasar di pasar tersebut, apalagi baru-baru ini OPPO meluncurkan produk baru mereka yang disebut OPPO A11k.

Tentu saja dengan keharian produk baru dari OPPO menambah pilihan hp di harga murah tersebut, tapi problema yang dihadapi pembeli sekarang ini adalah, ponsel mana yang layak untuk kita miliki?

Dan di sini, sebelum Sobat membeli kami akan mengulas spesifikasi dan harga OPPO A11k apakah ponsel ini layak untuk dimiliki atau masih ada ponsel lain yang lebih baik.

Spesifikasi OPPO A11k

spesifikasi Harga OPPO A11k

Dari segi desain tampilan depan OPPO A11k memiliki tampilan layaknya ponsel di harga 1 jutaan, ponsel menggunakan waterdrop notch sebagai tempat kamera depannya yang mendapatkan sensor sebesar 5MP.

Kamera depan dibekali dengan dukungan fitur bawaan bernama AI Beautification untuk mengoptimalkan pengambilan gambar selfie. Pada fitur ini akans ecara otomatis mendeteksi jenis kulit usia, jenis kelamin, dan warna kulit.

Ponsel ini hadir dengan layar IPS LCD berukuran 6,22 inci dengan resolusi 1520 x 720. Pada bagian bawah terlihat bezel yang lebih tebal dibandingkan kedua sisi dan juga bagian atas.

Pada bagian belakang OPPO A11k hadir dengan desain yang disebut dengan 3D Diamond Blaze yang hadir dengan tampilan corak berbeda dengan ponsel lainnya.

Pada bagian tersebut terdapat dua sensor kamera belakang dengan konfigurasi 13 MP sebagai sensor utama dan 2 MP sensor kedalaman. Kamera tersebut memungkinkan pengguna mendapatkan subjek gambar dengan background blur atau disebut bokeh dengan sangat mudah.

Kelebihan OPPO A11k pada bagian belakang sudah dibekali dengan sensor pemindai sidik jari.

Performa dan Fitur

Beralih kebagian dalam dari OPPO A11k, performa ponsel ditunjang dengan chip MediaTek Helio P35 yang disandingkan dengan RAM 2GB dan penyimpanan 32GB yang masih dapat diperluas menggunakan penyimpanan eksternal sampai dengan 256 GB.

Untuk pengoprasian, A11k menjalankan ColorOS 6.1.2 yang masih berbasiskan Android 9 yang belum diketahui apakah akan mendapatkan upgrade ke Android 10 atau tidak.

Fitur lain yang ada pada A11k ini diantaranya AI Face Unlock, serta Dirac Smart Sound Effects yang diklaim bisa mengoptimalkan output suara berdasarkan konten yang ditampilkan.

Sementara untuk kapasitas baterainya ponsel dibekali dengan kapasitas sebesar 4.230 mAh, sayangnya kami belum mendapatkan informasi berapa watt daya pengisian yang ada dalam paket pembeliannya.

Harga dan Ketersediaan OPPO A11k

Harga OPPO A11k di Indonesia dijual dikisaran Rp.1.799.000 untuk RAM 2GB + ROM 32GB. Ponsel sudah dapat dipesan secara online dan juga berbagai OPPO Official store terdekat.

Apakah OPPO A11k Direkomendasikan?

Untuk spesifikasi yang kami jabarkan dengan harga 1,8 jutaan, tentu saja masih banyak opsi brand lain yang bisa Sobat lihat. Tapi kalau sudah urusan desain tentunya semua tergantung pada keinginan kalian.

Jika Sobat menggunakan HP ini, berikan tanggapan kalian terkait perangkat ini melalui laman komentar.



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bergabung Di Komunitas Kami

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks