Gadget  

Daftar Tablet Samsung Murah yang Cocok Untuk Sobat Gunakan!

Tablet Samsung Murah

Sobat sedang mencari tablet yang murah namun ditunjang dengan spesifikasi yang lumayan apik? Sobat bisa banget ini simak ulasan daftar Tablet Samsung Murah terbaik di bawah ini!

Siapa sih yang tidak mengenal Samsung? Mungkin sebagian besar orang sudah tidak asing lagi dengan nama ini bahkan beberapa perangkat elektronik di rumah mereka adalah Samsung. Yup produk keluaran negeri ginseng alias Korea Selatan ini mampu merajai pasar elektronik di beberapa belahan dunia, salah satunya negeri kita Indonesia.

Perkembangan dan inovasi Samsung terus di gencarkan, seperti Smartphone, Laptop, bahkan Tablet juga terus di lakukan. Yup, tablet. Tablet Samsung sendiri termasuk dalam jajaran tablet terbaik di dunia bersaing dengan Apple, Huawei, dan sebagainya.

Nah Tablet sendiri memang perangkat yang mirip seperti Smatphone namun perbedaan terletak di ukuran layar. Nah jika sobat sedang mencari tablet yang murah namun spesifikasinya mumpuni, sobat bisa lihat daftar Tablet Samsung murah di bawah ini.

Daftar Tablet Samsung Murah

Samsung Galaxy Tab A 7.0

Tablet Samsung Murah

Yup rekomendasi tablet Samsung murah namun mumpuni adalah Galaxy A 7.0. desain dari tablet ini cukup elegan, selain sudah didukung dengan jaringan 4G LTE, tablet ini juga telah disematkan dengan sistem operasi / OS yang lebih baru, yaitu Android 5.1.1 (Lollipop).

Dapur pacunya juga lumayan baik, prosesor Quad-core Spreadtrum SC9830 1.5 GHz Cortex-A7 yang dikawinkan dengan pengolah grafis Mali-400MP2. Sebagai pelengkap di lini hardware, Samsung juga menanamkan RAM 1.5GB, memori internal 8GB, dan baterai 4000 mAh.

Selain menawarkan performa yang mumpuni, Galaxy Tab A 7.0 (2016) juga memiliki sektor pemotretan yang cukup memadai, diantaranya ada kamera belakang 5 MP dengan fitur autofocus beserta kamera depan 2 MP.

Untuk mendapatkannya, sobat perlu menyiapkan budget hanya 1 jutaan saja! Murah banget ya?

Samsung Galaxy Tab J

Tablet Samsung Murah

Yup rekomendasi harga tablet samsung murah selanjuntya ada Samsung Galaxy Tab J. Secara spesifikasi, sejumlah hardware yang dibawa oleh Galaxy Tab J tidak jauh berbeda dengan tablet Samsung sebelumnya, mulai dari prosesor Quad-core 1.5 GHz Cortex-A7, GPU Mali-400MP2, RAM 1.5GB, baterai 4000 mAh, sampai layar yang juga memliki bentang seluas 7 inci.

Nah disini terdapat perbedaanya, Samsung menanamkan versi chipset yang sedikit lebih rendah, yakni Spreadtrum SC8830. Dengan harga jual yang sedikit lebih mahal dibanding Galaxy Tab A 7.0, tapi kelebihan terletak pada kamera beserta sensornya yang ditawarkan.

Dengan harga yang sangat murah untuk ukuran tablet, Tablet Samsung murah harga 2 jutaan ini menawarkan kamera belakang 8 MP yang sudah didukung dengan fitur autofocus dan LED flash. Cocok banget untuk sobat yang lagi cari tablet murah dan berkualitas dengan kamera mumpuni, bisa untuk cekrak-cekrek tanpa khawatir!

Sementara untuk sisi depannya, tablet ini telah menyediakan kamera depan 2 MP. Lalu untuk simpan menyimpan data, tablet ini sudah disematkan dengan memori internal 8GB yang dapat diperluas hingga 256GB melalui microSD.

Silahkan deh sobat miliki sekarang!

Samsung Galaxy Tab 3 7.0

Tablet Samsung Murah

Rekomendasi daftar tablet samsung murah namun mumpuni lainnya yaitu ada Samsung Galaxy Tab 3 7.0. Yup Tablet samsung yang satu ini diklaim sebagai salah satu tablet Samsung yang berkualitas. Galaxy Tab 3 7.0 memang sangat laris di pasaran pada saat awal perilisannya. Berbekal kamera utama 3.15 MP dan kamera sekunder 1.3 MP, tablet Android JellyBean v4.1.2 ini memiliki kualitas fotografi yang cukup baik.

Hardware tablet yang sudah kompatibel di jaringan 3G ini diisi dengan chipset Marvell PXA869, CPU Dual Core 1.2 GHz, dan GPU PowerVR SGX540. Samsung juga menawarkan dua pilihan kapasitas memori internal pada tablet yang membawa RAM 1 GB ini, yaitu kapasitas 8 atau 16 GB.

Nah untuk memilikinya, sobat hanya perlu merogoh kocek sekitar 2 jutaan saja! Apalagi kalau Sobat mencari tablet second tentunya harganya hanya 1 jutaan saja.

Samsung Galaxy Tab 4 7.0 SM-T231 3G 8GB

Tablet Samsung Murah

Tablet murah berkualitas lainnya yaitu ada Samsung Galaxy Tab 4 7.0.

Bagi sobat yang ingin mencari tab dengandesain yang elegan, tablet ini adalah jawabannya. Hadir dengan layar 7 inci beresolusi 800 x 1280 piksel, tablet dengan OS Android 4.4.2 (KitKat) ini dibekali dengan RAM 1.5GB dan ROM 8GB.

Untuk performa dapur pacuny sendiri, Samsung mengandalkan chipset Marvell PXA1088 yang berpadu dengan prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 serta GPU Vivante GC1000. Namun menurut kami karena dilihat dari segi performa, tablet ini mungkin tidak begitu cocok buat sobat yang suka bermain game, terlebih game berat.

Nah pada kameranya, Galaxy Tab 4 7.0 menyediakan kamera belakang 3.15 MP beserta kamera depan 1.3 MP. Nah pada kapastitas daya baterai, tablet ini telah disematkan baterai berkapasitas 4000 mAh yang diklaim mampu awet seharian lho!

Untuk mendapatkan tablet ini, sobat hanya perlu merogoh kocek 2 jutaan saja, tentunya sangat murah bukan?

Samsung Galaxy Tab A 10.1

Tablet Samsung Murah

Nah bagi sobat yang sedang mencari tablet dengan ukuran layar yang besar dan jernih, tablet ini adalah jawabannya! Karena pada tablet ini, memiliki versi layar 10.1 inci yang sudah mempunyai resolusi Full HD (1200 x 1920).

Untuk menunjang aktifitas berat, tablet dengan RAM 2GB dan memori internal 16GB ini disematkan dengan chiset Exynos 7870 Octa yang berpadu dengan prosesor Octa-core 1.6 GHz. Kualitas grafis tablet berdaya 7300 mAh ini terbilang cukup baik dengan menggunakannya Mali-T830 MP2.

Nah dengan kapasitas daya baterai sebesar 7300 mAh, tentunya sobat tidak perlu risau di pakai seharian, karena daya yang besar untuk memungkinkan penggunaan tablet dalam jangka waktu lebih lama.

Untuk memilikinya, sobat hanya perlu merogoh kocek 2,5 jutaan saja!

Spesifikasi Galaxy Tab A (2016) 10.1 ini semakin mantap karena hadirnya kamera belakang 8 MP dengan dukungan autofocus dan LED flash. Meski tablet ini hanya punya kamera depan 2 MP saja, tapi ia bisa merekam video dengan kualitas 1080p loh.

Nah kerennya, tablet Samsung murah harga 2 jutaan ini juga sudah mendapatkan upgrade ke sistem operasi Android 7.0 (Nougat) lho!

Samsung Galaxy Tab E 8.0

Tablet Samsung Murah

Rekomendasi Tablet Samsung harga murah nan mumpuni selanjutnya yaitu ada Galaxy Tab E 8.0.

Tablet ini tampil menawan dengan membawa chipset Snapdragon 410 yang berkombinasi dengan prosesor Quad-core 1.3 GHz Cortex-A53 serta pengolah grafis Adreno 306, yup pastinya dengan dapur pacu yang mumpuni, tablet ini cocok nih buat sobat yang suka gaming.

Kebutuhan multitasking tablet berdaya 5000 mAh ini terbilang cukup baik, karena telah didukung dengan RAM 1.5GB. Sementara untuk sektor penyimpanannya, tablet Samsung seharga 3 jutaan ini membawa memori internal 16GB yang dapat diperluas hingga 256GB melalui microSD.

Galaxy Tab E 8.0 sendiri telah menyediakan kamera belakang 5 MP yang ditambah dengan teknologi autofocus. Tak ketinggalan juga kamera depan 2 MP. Selain sudah 4G LTE, tablet ini juga sudah mendapat upgrade ke OS Android 7.0 (Nougat). Nah untuk memilikinya, sobat hanya perlu menyiapkan budget 2 jutaan saja!

Samsung Galaxy Tab 4 10.1

Tablet Samsung Murah

Yup rekomendasi tablet murah terbaik dari Samsung terakhir yaitu Galaxy Tab 4 10.1.

Tablet ini merupakan tablet dengan layar yang super besar dan terbagi dalam versi Wi-Fi only, 3G, dan LTE. Dengan layar 10.1 inch yang dilengkapi dengan GPU Adreno 305, bermain game dan menonton film berkualitas HD jadi terasa lebih leluasa dan menyenangkan.

Memori internal 16 GB disematkan untuk memungkinkan Sobat menyimpan data dan aplikasi berkapasitas besar. Sementara itu, RAM 1.5 GB berfungsi untuk menandingi performa prosesor Qualcomm MSM8926 Snapdragon 400 dengan CPU Quad Core 1.2 GHz yang digunakan oleh tablet dengan kamera utama 3.15 MP ini

Dengan spesifikasi yang cukup mumpuni seperti ini, sobat bisa memilikinya dengan harga 3 jutaan saja! Murah bukan?

Baca Juga : Review Daftar 5 Hp Terbaik 4 Jutaan 2020 Dan Cara Menjalankan PUPG Mobile.

Akhir Kata

Di atas adalah daftar tablet Samsung murah yang mumpuni yang wajib sobat miliki. Kami akui, untuk produk Samsung memang tidak mengeluarkan produk yang sembarang walau harga tablet diatas cenderung murah. Nah silahkan deh sobat pilih-pilih yang mana yang menurut sobat cocok untuk digunakan!



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks