Cara Menghilangkan Password Di Laptop Windows 10 Anti Ribet

Memasangkan password pada saat login di perangkat laptop adalah cara aman untuk melindungi data atau file-file penting yang ada. Namun terkadang ketika kita harus memasukkan password terlebih dahulu saat hendak membuka desktop dapat menyita waktu apalagi ketika anda harus membuka desktop dengan cepat, belum lagi ketika kita salah memasukkan password dan harus mengulangnya sampai password yang dimasukkan sesuai. Tentunya banyak orang penasaran bagaimana cara menghilangkan password di laptop windows 10.

Nah, Menghilangkan password di laptop adalah solusi yang tepat ketika anda tidak membutuhkan privasi pada laptop, misalnya laptop yang digunakan untuk keperluan seluruh anggota keluarga seperti memonton film, video, memutar musik atau sekedar mengerjakan tugas sekolah. Bagi anda pengguna windows, berikut adalah cara menghilangkan password di laptop windows 10 tanpa ribet.

Bagaimana Cara Menghilangkan Password Laptop Windows 10?

cara menghilangkan password di laptop windows 10

Sistem operasi windows merupakan perangkat lunak yang umum digunakan oleh masyarakat khususnya pengguna laptop atau komputer. Windows selalu melakukan perbaikan dan mengupdate sistem operasi nya agar semakin canggih dan memiliki banyak fitur yang tentunya sangat berguna bagi pengguna windows.

Tidak jauh berbeda dengan windows sebelumnya, windows 10 hadir dengan fitur yang lebih canggih dan lengkap salah satunya adalah adanya opsi untuk memberikan proteksi terhadap data-data pengguna windows 10.

Laptop atau komputer merupakan perangkat yang tentunya memiliki data-data penting dan berbau privasi milik penggunanya. Oleh karena itu, pemberian pin atau password sebagai bentuk perlindungan pertama agar data-data pribadi pengguna dapat terlindungi.

Bagi sebagian orang, perlindungan ini sangat penting dan bermanfaat. Tetapi, bagi beberapa orang proteksi ini akan menjadi sangat menyulitkan dan membuat ribet pemilik laptop ketika harus selalu memasukkan sandi atau pin secara berulang-ulang di setiap kali membuka windows 10.

Jika pengguna windows 10 terlanjur telah menghudupkan opsi proteksi di laptop dan ingin menghentikan proteksi, berikut adalah cara menghilangkan password laptop windows 10.

cara menghilangkan password login windows 10

Simak cara menghilangkan password login windows 10 anti ribet berikut ini:

  • Pastikan anda mengetahui password sebelumnya yang biasa di gunakan untuk login wondows 10
  • Buka menu setting di windows 10, kemudian pilih menu Account
  • Pilih opsi Sign in Option
  • Di bagian ini, kamu dapat menghapus login password windows 10 dengan memilih menu Remove pada bagian password atau pin
  • Kemudian, sistem akan melakukan verifikasi terlebih dahulu dengan cara memasukka password atau email pengguna yang telah digunakan sebelumnya.
  • Setelah selesai di verifikasi, restart system dan password login windows 10 tidak muncul lagi di laptop anda.

Cara Menghilangkan Password Pada Windows 10 Dan Dialog Username

cara menghilangkan dialog username dan password saat sharing file pada windows 10

Bagi beberapa orang kehadiran opsi password untuk melakukan proteksi terhadap data-data pribadi pengguna laptop atau komputer sangat bermanfaat, tetapi bagi beberapa orang yang tidak memerlukan privasi untuk laptop karena berbagai alasan, opsi ini akan membuat ribet penggunanya karena harus selalu memasukkan password setiap kali login di windows 10.

Namun, jangan khawatir anda dapat mengatur dan menyesuaikan password login ketika anda butuhkan. Tentu saja anda dapat mengaktifkan atau menonaktifkan login password kapanpun anda inginkan asalkan anda mengetahui langkah mengaktifkan dan cara menghilangkan password pada widows 10 dengan mudah.

Sistem proteksi tidak hanya terdapat pada saat login windows, bahkan beberapa sistem di windows 10 memberikan sistem proteksi untuk melindungi data pengguna dari pihak ketiga. Berikut ini merupakan beberapa sistem proteksi yang diberikan oleh windows dan cara menghilangkan atau me-nonaktifkannya.

Cara menghilangkan password sharing windows 10

cara menghilangkan password sharing windows 10

Sharing adalah suatu fasilitas yang digunakan untuk memudahkan anda dalam berbagi file, perangkat ataupun koneksi internet yang bertujuan untuk menghemat biaya maupun perangkat. Sharing kerap digunakan di sebuah perusahaan maupun instansi seperti perusahaan percetakan yang sering digunakan untuk berbagi file, gambar, ataupun yang lainnya.

Ketika anda hendak berbagi file atau gambar dengan orang lain maka tampilan sharing windows 10 akan muncul dan meminta anda untuk memasukkan password untuk memverifikasi nya, hal ini sangat berguna bagi anda anda yang ingin memprivasi apa saja yang anda bagikan, tetapi bagi  beberapa orang fitur ini akan menyusahkan sehingga tak heran jika ada orang yang ingin mengetahui cara menghilangkan password sharing windows 10 agar tak perlu lagi untuk memasukkan password saat akan berbagi file.

Munculnya box dialog yang meminta untuk selalu memasukkan username dan password di setiap kali anda akan berbagi file tentunya akan menyita waktu. apalagi jika anda ingin berbagi file dengan waktu yang sedikit sehingga anda tidak memiliki waktu yang banyak untuk mengisi username dan password, oleh karena itu banyak orang yang milih untuk menonaktifkan atau malah menghapus fitur protect sharing di windows 10 dan berikut adalah cara menghilangkan dialog username dan password saat sharing file pada windows 10 yang mudah.

  • Buka menu control panel dengan cara klik start, kemudian pilih menu control panel, kemudian klik kanan start dan pilih control panel.
  • Selanjutnya, pilih menu network da internet dan pilih network dan sharing center
  • Berikutnya, pilih menu change advanced sharing setting, kemudia geser kebawah, cari dan klik menu turn of password protected sharing.
  • Kemudian, klik save and change
  • Langkah terakhir, restart komputer dan proses selesai.

Cara Menghilangkan Password Via Setting

bagaimana cara menghilangkan password di laptop windows 10

Setiap komputer atau laptop memiliki pengguna yang merupakan bos utama yang disebut administrator. Akun administrator yang dibuat dengan cara memasukkan password dan username membuat data anda menjadi lebih terlindungi.

Namun, ketika anda diminta untuk memasukkan password administrator setiap kali anda menggunakan laptop anda, ini akan menjadi hal yang menyita waktu, belum lagi ketika anda memiliki beberapa password yang harus dimasukkan ketika anda ingin membuka dan menjalankan sistem. Berikut adalah cara menghilangkan password administrator windows 10 yang wajib anda ketahui:

cara menghilangkan password administrator windows 10
  • Buka aplikasi setting di windows 10, lalu pilih menu akun
  • Selanjutnya, pilih menu family and other people
  • Langkah berikutnya adalah pilih akun administrator yang ingin anda hapus
  • Berikutnya, pilihlah opsi remove
  • Kemudian, akan muncul dialog box yang menanyakan apakah anda benar-benar ingin menghapus akun tersebut atau tidak, jika anda sudah yakin, silahkan pilihlah delete account anda
  • Selesai!

Simak juga ulasan lainnya tentang Cara sharing printer dengan mudah dan Cara mudah membuka file RAR yang terkunci password yang dapat sobat coba!

Cara menghilangkan password di windows 10 dengan CMD

Selain cara yang sudah kami sebutkan di atas, sobat juga bisa menghilangkan password Windows 10 melalui Command Prompt (CMD). Tapi cara ini harus menggunakan CD installasi dari windows tersebut ya, jadi Sobat harus menyiapkan CD installasinya terlebih dahulu.

Caranya memang agar ribet, jadi kami tidak menyarankan Sobat yang tidak benar-benar mengetahui cara instal Windows, minimal Sobat sudah mengetahui dasar dari penginstalan OS Windows terlebih dahulu. Untuk langkah-langkahnya Sobat bisa lihat di bawah ini:

  1. Pertama Sobat masukan terlebih dahulu Installasi CD atau ISO dari Windows 10, jika menggunakan ISO sobat harus menggunakan aplikasi mount CD seperti PowerISO, Virtual CloneDrive, atau WinCDEmu dan masih banyak yang lainnya.
  2. Kemudian tekan tombil Shift + F10 pada keyboard untuk membuat Command Prompt (CMD).
  3. Silahkan copy perintah di bawah ini untuk melakukan prosesnya :
    move d:\windows\system32\utilman.exe d:\
    copy d:\windows\system32\cmd.exe d:\windows\system32\utilman.exe
    wpeutil reboot
  4. Kemudian Enter.
  5. Selanjutnya restart PC/Laptop dan keluarkan CD instalasi Windows 10 dari perangkat.
  6. Nah di sini, Saat masuk ke login screen silahkan klik tombil “Erase of Access” yang ada di layar pada bagian pojok kanan bawah nantinya CMD akan muncul.
  7. Selanjutnya ketik perintah net user (untuk mengganti username)
  8. Kemudian Enter.
  9. Dan tutup jendela CMD, Sobat sudah bisa login tanpa memerlukan kata sandi.

Cara menghilangkan password windows 10 melalui CMD ini memang terbilang cukup ribet, apalagi jika Sobat masih awam dalam menggunakan CMD, jadi kami tidak menyarankan sobat menggunakan metode ini jika sobat tidak paham dengan command prompt tersebut ya.

Akhir Kata

Nah, itu dia informasi tentang bagaimana cara menghilangkan password di laptop windows 10 dengan mudah. Dengan mengetahui caranya, maka sobat akan lebih mudah untuk mengatur password windows 10 sesuai dengan kebutuhan maupun keinginan dan kapanpun anda inginkan. Semoga bermanfaat.

Bagaimana Cara Menghilangkan Password di Windows 10?

Terdapat beberapa metode untuk menghilangkan password yang menganggu, sobat dapat mencoba melalui via settings dengan klik menu akun > family and other people > delete akun administrator > remove > konfirmasi > selesai.

Bagaimana Cara Mengetahui Versi Windows?

Untuk mengetahui versi windows sobat, caranya sangat mudah, hanya pergi ke File Explorer > Klik kanan My Computer atau This PC > Pilih Properties > Lihat informasi yang tertera di About. Cara lainnya juga sobat bisa menekan tombol Windows+R lalu ketik dxdiag > klik dxdiag yang muncul > informasi laptop akan muncul.

Bagaimana Cara Aktivasi Windows?

Masuk ke panel Settings > Pilih Update & Security > Pilih Activation >Pilih Change Product Key >Silahkan input Kode license Windows 10 pro yang telah dibeli.

Windows 11 Kapan Rilis?

Microsoft resmi meluncurkan sistem operasi Windows terbarunya yaitu Windows 11, pada Kamis (24/6/2021). Silahkan sobat perbarui, karena gratis!



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Respon (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks