Aplikasi GAA Penipu Benarkah Demikian ?

Aplikasi GAA

Sobat ingin mencoba mendapatkan uang dari internet dan tergiur dengan aplikasi-aplikasi penghasil uang secara instan? Jangan buru-buru! Sobat perlu pertimbangkan lebih tentang aplikasi semacam itu termasuk aplikasi GAA (Golden Age Asset).

Maraknya aplikasi-aplikasi yang dapat dengan mudah menghasilkan uang memang sangat gencar akhir-akhir ini. banyak sekali pengguna smartphone yang tergiur. Terlepas itu benar atau penipuan, memang aplikasi ini cukup populer dan kebanyakan memiliki komunitas untuk berbagi tips, berbagi kode voucher, berbagi cerita dan pencapaian, dan sebagainya.

Maka kita sebagai pengguna smartphone, harus dengan cermat melihat aplikasi yang akan kita gunakan terlebih aplikasi investasi atau penghasil uang lainnya. Mungkin bagi orang yang lebih mengerti tentang teknologi, mereka bisa melihat adanya indikasi penipuan pada aplikasi. Namun pada orang awam, modus penipuan agak sedikit sulit tercium.

Apalagi saat pandemi sekarang, banyak orang yang butuh uang dan hal tersebut malah mudah membuatnya tergiur dengan aplikasi penipuan.

Penjelasan Tentang Aplikasi GAA (Golden Age Aset)

Aplikasi GAA

Bagi sobat yang daritadi bertanya-tanya tentang aplikasi GAA, bahwa aplikasi GAA sendiri merupakan aplikasi penghasil uang yang didapat berkat pengguna melakukan investasi disini.

Untuk mendapatkan uang di GAA sendiri, caranya sangat sangat mudah, yaitu cara mengundang teman sebanyak-banyaknya, check in harian, melakukan task, dan melakukan investasi. Hmm.. mekanisme yang sering digunakan oleh aplikasi skema ponzi atau penipuan berkedok investasi.

Nah saat sobat pertama kali bergabung dengan aplikasi GAA, maka nantinya sobat akan langsung mendapatkan bonus sebesar Rp.38.888. Aneh?

Disini terdapat beberapa jenis investasi yang bisa pengguna pilih, adapun seperti, investasi Pemula, Unggulan, VIP, serta investasi Area Janji Temu.

Investasi Pemula merupakan investasi dengan harga paling murah, yakni Rp.350.000 dan nantinya dana pengguna akan dikembalikan dalam waktu 3 hari. Bunga yang didapatkan di investasi pemula GAA tersebut juga cukup banyak, yani 7.5%.

Di aplikasi GAA sendiri, bahwa Investasi yang ditawarkan oleh GAA beragam, dan anehnya bahwa keuntungannya tidak main-main. Ya sobat bisa simpulkan sendiri berdasarkan mekanisme mereka yang sudah dijelaskan.

Pendaftaran di GAA mencurigakan?

Nah untuk pengguna yang ingin menggunakan aplikasi GAA, maka nantinya harus melakukan pendaftaran terlebih dulu. Namun yang perlu dicurigai adalah bahwa proses daftar aplikasi GAA sangat mudah, menurut beberapa yang sudah mencobanya seperti yang di kutip di metodepraktis.com, bahwa anehnya disini tidak terdapat proses verifikasi nomor hp menggunakan OTP kode, serta verifikasi data diri.

Nah mereka bilang saat mendaftar mencoba memasukkan atau menggunakan nomor hp asal-asalan, tapi tetap bisa lolos. Yang aneh lagi saat proses mendaftar harus menggunakan kode Invite. Ini seolah aplikasi yang mengharuskan adanya sistem refferal atau member get member seperti ponzi. Bagaimana menurut sobat?

Nah sepengalaman saya sendiri, utnuk menggunakan atau bermain di aplikasi investasi, harus melalui pendaftaran yang lumayan ribet dan memakan waktu seperti isi data diri serta pekerjaan, verifikasi KTP, selfie KTP, verifikasi nomor dan email, serta menunggu waktu untuk diverifikasi oleh pihak sananya.

Domain GAA (gaa456.in) Terbilang Masih Baru dan Jika di cek datanya melalui Whois, maka domain meeka sendiri masih terbilang baru. Menurut data whois, domain tersebut didaftarkan di registar GoDaddy pada tanggal 11 Januari 2021.

Yang lebih mencurigakan lagi bahwa tampilan awal website tersebut tidak terdapat informasi tentang company profile maupun terms and conditions.

Benarkah Berarti ini Penipuan?

Sejauh ini aplikasi GAA belum terdaftar di OJK dan sudah pasti pemerintah tidak akan mengizinkan pengguna untuk mengakses dan masuk ke dalamnya, demi kebaikan dan juga itu termasuk melanggar hukum.

Namun yang pasti kami tidak bisa pastikan untuk mencap apakah aplikasi ini penipuan atau bukan, kami hanya menginformasikan kepada pengguna yang hendak memainkannya untuk menjadi pertimbangan dan lebih berhati-hati dan cermat dalam menggunakan.

Dan sobat bisa simpulkan sendiri dari yang sudah kami paparkan.

Saran

Kami amat menyarankan bagi sobat yang ingin berinvestasii, harap sobat bisa mengecek aplikasi tersebut di OJK, atau minimal tanya terlebih dahulu kepada teman atau kerabat yang mengerti tentang teknologi atau investasi.

Jika ingin aman berinvestasi, kami merekomendasikan aplikasi seperti Bibit atau Ajaib. Selain karena kedua aplikasi tersebut sudah terdaftar di OJK, aplikasi ini juga bisa di dapatkan di play store dengan segala pertauran dan keketatan yang ada. Dan juga pastinya aplikasi investasi memiliki pendaftaran yang melibatkan data diri.

Baca juga: Aplikasi Kompas Penghasil Uang, Penipuan atau Bukan?

Akhir Kata

Selebihnya jika sobat ada tambahan, sanggahan, atau cerita terkait ini, boleh dong share ke kami melalui kolom komentar di bawah. Okedeh, tetap berhati-hati ya!



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Respon (13)

  1. Saya pikir tidak membahayakan selama kita tidak mengeluarkan dana, ini kan kita di wajibkan cuma login setiap hari dan mendapatkan rupiah

    1. Lihat di website ojk.go.id masuk ke menu Berita dan kegiatan dan pilih Publikasi. Kalau yang dicari tidak ada tapi ingin memastikan kembali bisa menghubungi kontak OJK yang tersedia di website OJK ya ka. Semoga membantu…

  2. Gimana ni kak,,saya jg baru mngukitin gaa..dan tergiur dgn apk yg TDK mengeluarkan dan,ketika sya baca saran kkak,saya berfikir lgi,dan saya mau tnya,,apaka jadi Maslah,klo kta sudah masukan kode rekening,dan jdi terikat rekening di gaa..
    Tolong bantuan dan informasinya kak.

    1. Kayanya sudah di blok,udh bbrpa hari ini ga bisa login,wlwpun bisa login tpi ga bisa chekin harian.hmmz pdhal cma bbrpa rupiah lgi mau WD.eh menghilang bgitu saja,link’nya jga ga ada udh coba browsing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks