Gadget  

Inilah Fitur – Fitur Andalan ColorOS 12 dan Daftar Ponsel Yang Menerima Pembaruan

ColorOS 12

Oppo dilaporkan telah merilis detail lengkap tentang ColorOS 12, sistem operasi terbarunya yang berdasarkan pada Android 12. Bersamaan dengan itu Oppo juga telah menerbitkan tahapan untuk memperbarui perangkat dimana batch pertama pembaruan akan datang pada awal Oktober mendatang.

Fungsi utama yang ditonjolkan pada ColorOS 12 adalah menyederhanakan kemampuan multitasking agar lebih mudah digunakan serta meningkatkan keterbacaan sistem. Oppo sendiri memilih untuk tidak mengekor Google yang melakukan desain ulang Material You. Quantum Animation Engine 3.0 yang baru digunakan untuk memberikan animasi yang akurat.

Fitur seperti kartu Quick Glance memiliki fungsi sebagai kartu widget yang menampilkan informasi status perangkat pintar yang terhubung dan menawarkan kontrol sederhana dengan menggunakan tombol. Fitur lainnya yang sangat membantu adalah Smart Sidebar 2.0, yang mampu ditarik keluar dari samping untuk menawarkan kontrol yang relevan berdasarkan aplikasi yang digunakan.

ColorOS 12

Oppo juga mengembangkan sebuah sistem yang menghubungkan antara ponsel dan komputer, dimana penggun akan dapat melihat layar ponsel dari komputer, berinteraksi dan menerima pemberitahuan. Terdapat pula kemudhan untuk berbagi informasi antara kedua perangkat.

Fitur lain seperti Car+ menawarkan hal yang hampir sama saat pengguna mengemudi dimana fitur ini mampu  menampillkan antarrmuka mobil khusus pada kendaraan yang didukung dan memungkinkan pengguna menggunakan fitur navigasi dan hiburan dari ponsel lengkap dengan perintah suara. Fitur Asisten AI juga mendapatkan peningkatan, Asisten Jadwal akan melacak tugas pengguna untuk hari itu dan akan mengingatkan pun menawarkan sesuatu yang bermanfaat.

Animasi baru juga digunakan di Omoji dengan avatar 3D yang dipersonalisasi yang mampu meniru setiap ekspresi pengguna. ColorOS juga menghadirkan fitur yang dapat menciptakan sebuah ruang bagi keluarga dimana anggotanya dapat berbagi foto dengan aman tanpa melalui media sosial.

Oppo juga melakukan banyak efisiensi internal, pihak perusahaan telah mengklaim bahwa sistem baru ini akan mengurangi penggunaan RAM hingga 30%, penggunaan daya latar belakang sampai 20% dan meningkatkan masa pakai baterai rata-rata sampai 12%. Sistem baru ini juga mengoptimalkan pemakaian memori internal, yang memungkinkan kinerja baca dan tulis memori hanya akan menurun kurang dari 5% selama periode 36 bulan.

Berikut adalah daftar ponsel yang akan diperbarui ke ColorOS 12 selain Oppo Find X3 Pro dan dua ponsel OnePlus 9 yang akan menjadi perangkat pertama yang mendapatkannya awal bulan depan.

Berita Produk Oppo Terbaru :

Oktober 2021

  • Find X3 Pro
  • Find X3 Pro Mars Exploration Edition
  • Find X3
  • OnePlus 9 Pro 5G
  • OnePlus 9 5G

November 2021

  • Find X2 Pro
  • Find X2 Pro Lamborghini Edition
  • Find X2
  • Find X2 League of Legends S10 Limited Edition
  • Reno6 Pro+ 5G
  • Reno6 Pro+ 5G Detective Conan Limited Edition
  • Reno6 Pro 5G
  • Reno6 5G

Desember 2021

  • Ace2
  • Ace2 EVA Limited Edition
  • Reno5 Pro+ 5G
  • Reno5 Pro+ Artist Limited Edition 5G
  • Reno5 Pro 5G
  • Reno5 5G
  • Reno5 K 5G
  • K9 5G
  • A95 5G
  • A93 5G

Awal 2022

  • OnePlus 9R 5G
  • OnePlus 8T
  • OnePlus 8 Pro
  • OnePlus 8
  • OnePlus 7T Pro
  • OnePlus 7T
  • OnePlus 7 Pro
  • OnePlus 7
  • Reno Ace
  • Reno Ace Gundam Edition
  • Reno 10x zoom version
  • Reno Barcelona Custom Edition
  • Reno4 Pro 5G
  • Reno4 Pro 5G 2020 Summer Custom Edition
  • Reno4 Pro 5G Artist Limited Edition
  • Reno4 5G
  • Reno4 SE 5G
  • Reno3 Pro 5G
  • Reno3 Pro 5G Classic Blue Custom Edition
  • Reno3 5G
  • Reno3 vitality version
  • K9 Pro 5G
  • K7
  • K7x
  • A93s 5G
  • A92s 5G
  • A72 5G
  • A55 5G
  • A53 5G


Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bergabung Di Komunitas Kami

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks