Gadget  

Nokia C1 HP Android Harga Di bawah Satu Jutaan

Nokia C1

AndroidPonsel.com – HMD Global baru-baru ini menghadirkan HP Android murah di bawah satu jutaan bernama Nokia C1, dan perangkat ini juga sudah resmi dijual di Indonesia dengan harga di 849 Ribu Rupiah saja. Lantas bagaimana dengan spesifikasinya?

Nokia C1 hadir dengan layar berukuran 5,45 inci, tentu ukuran ini terbilang kecil namun untuk kebutuhan berkomunikasi dengan ukuran ini akan sangat mudah untuk digenggam dan dibawa kemana saja karena cukup mudah dimasukan ke saku.

Perangkat C1 hadir dengan dukungan sistem operasi Android 9 Pie GO Edition, yang hadir dengan dukungan chipset Quad-Core 1.3 GHz yang disandingkan dengan RAm 1GB dan penyimpanan internal 16GB. Karena ponsel ini berjalan dengan OS Android edisi Go tentu saja spesifikasi ini dirasa cukup untuk menjalankan aplikasi yang akan menunjang aktivitas komunikasi.

Baca juga: Nokia 1 Resmi Mendapatkan Pembaharuan Android 10

Selain itu Nokia C1 dibekali dengan kapasitas baterai sebesar 2500 mAh yang diklaim perusahaan bisa digunakan seharian untuk berkegiatan online.

Walaupun HP Android ini dijual di bawah harga satu jutaan, tapi masih dibekali dengan kamera selfie sebesar 5MP lengkap dengan flash, dan kamera belakang 5MP yang bisa mengakomodasi keperluan pengabadian momen penting yang tak boleh terlewatkan.

Selain menyediakan kebutuhan fotografi, Nokia C1 juga dibekali dengan gallery GO bawaan yang dilengkapi dengan fitur edit foto secara mudah dan aplikasi ini sangat ringan dan cepat digunakan.

HP Android C1 dibekali dengan tombol Google Assistant yang akan memudahkan penggunanya untuk menggunakan layanan pintar dari Google.

Berkat penggunaan OS Android versi Go, pengguna sudah mendapatkan berbagai aplikasi yang memang diciptakan untuk dapat berkerja dengan baik di spek HP yang rendah, seperti aplikasi Youtube Go dan aplikasi lainnya.

Selain itu diperkirakan Nokia C1 akan mendapatkan upgrade OS ke Android 10 Go edition walaupun belum ada keterangan resmi dari perusahaan terkait hal ini.

Ketersediaan Nokia C1

harga Nokia C1
Nokia C1 dalam video iklan milik Nokia di Youtube

Perlu diketahuii bahwa Nokia C1 hadir dengan pembaruan keamanan selama 2 tahun, sehingga dalam jangka 2 tahun setelah ponsel diluncurkan pengguna akan mendapatkan update pembaharuan terkait keamanan perangkat. HP Nokia C1 hadir dalam pilihan warna Black dan Red.

Harga ritel Nokia C1 Rp. 849.000, Anda bisa mendapatkannya di beberapa situs online yang kami rekomendasikan di bawah ini.

[su_heading size=”26″]Cek Harga Nokia C1[/su_heading]
[su_button url=”https://invol.co/cl198mr” background=”#d45314″ color=”#000000″ wide=”yes” center=”yes” icon=”icon: shopping-basket” rel=”nofollow”]Nokia C1 Di Shopee[/su_button]
[su_button url=”https://invol.co/cl198mx” background=”#5287F7″ color=”#000000″ wide=”yes” center=”yes” icon=”icon: shopping-basket” rel=”nofollow”]Nokia C1 Di Blibli[/su_button]
[su_button url=”https://invol.co/cl198n5″ background=”#DF3213″ color=”#000000″ wide=”yes” center=”yes” icon=”icon: shopping-basket” rel=”nofollow”]Nokia C1 Di Lazada[/su_button]
[su_button url=”https://invol.co/cl198ne” background=”#0000FF” color=”#000000″ wide=”yes” center=”yes” icon=”icon: shopping-basket” rel=”nofollow”]Nokia C1 di Tokopedia[/su_button]



Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Informasi Lebih cepat!

X
Mau selalu update? Aktifkan Notifikasi sekarang juga! OK No thanks